Suhardiman
Rabu, 12 November 2025 | 14:54 WIB
ilustrasi mobil listrik BYD Atto 3 (byd.com)
Baca 10 detik
  • Produsen mobil China menarik perhatian di Indonesia dengan inovasi dan harga yang kompetitif.
  • Jaecoo J5 EV hadir sebagai SUV listrik terjangkau dengan jarak tempuh hingga 461 km.
  • Aion UT, Wuling Cloud EV, dan BYD Atto 3 menawarkan mobil listrik harga bersahabat dengan fitur modern.

Kabinnya terasa lapang untuk mengakomodasi setidaknya lima penumpang dewasa. Ruang bagasinya cukup untuk 440 liter, atau 1.600 liter jika kursi baris kedua dilipat.

Untuk dapur pacunya, mobil ramah lingkungan ini sudah dibekali dengan motor listrik berdaya 150 kW yang setara dengan 201 hp. Torsi instan sebesar 210 Nm memberikan akselerasi yang membuatnya lincah melesat.

3. Wuling Cloud Ev

Pabrikan China lainnya yang menawarkan harga di bawah Rp500 juta adalah Wuling melalui Cloud EV yang ditawarkan dengan harga mulai dari Rp365 juta untuk tipe New Cloud EV Lite dan Rp 404 juta untuk New Cloud EV pro.

Meski ditawarkan dengan harga yang cukup terjangkau, Cloud EV ini sudah dibekali dengan baterai Lithium Ferro-Phosphate (LFP) berkapasitas 50,6 kWh, yang terkenal stabil dan andal untuk penggunaan jangka panjang.

Kedua varian ini juga sudah diasupi dengan motor penggerak Permanent Magnet Synchronous Motor dengan daya maksimum 100 kW (134 hp) dan torsi maksimum 200 Nm.

Untuk semakin menampilkan kesan yang lapang, mobil ini memiliki dimensi yang sama, yaitu panjang 4.295 mm, lebar 1.850 mm, dan tinggi 1.652 mm, dengan jarak sumbu roda 2.700 mm.

4. BYD Atto 3

Pabrikan China yang juga menjajakan kendaraan lima penumpang dengan harga terjangkau adalah BYD, melalui model Atto 3 yang dilego dengan harga mulai dari Rp470 juta untuk varian bawah.

BYD Atto 3 menghadirkan desain sporty dengan sentuhan interior yang aktraktif. Terdapat NFC Side Mirror pada spion kanan yang memudahkan membuka-kunci kendaraan dengan aman. Lingkar rodanya berukuran 235/50 ring 18.

Mobil segmen SUV ini juga menghadirkan lampu depan crystal LED dan lampu belakang LED yang memberikan kesan modern dan menambah daya tarik. BYD Atto 3 memiliki dimensi 4.455x1.875x1.615 mm dan ground clearance 175 mm.

Mobil listrik BYD Atto 3 menghadirkan performa yang tergolong ciamik. Ditenagai oleh sistem penggerak listrik Permanent Magnet Synchronous Motor, mobil ini mampu menyemburkan tenaga 150 kW dan torsi 310 Nm. Baterainya menggunakan baterai bertipe BYD Blade Battery berkapasitas 60,48 kWh.

Load More