Siang Ini, Menantu Jokowi Akan Mendaftar ke KPUD Sebagai Cawalkot Medan

Kedatangan Bobby untuk mendaftar sebagai calon Wali Kota Medan di Pilkada 2020.

Suhardiman
Jum'at, 04 September 2020 | 13:59 WIB
Siang Ini, Menantu Jokowi Akan Mendaftar ke KPUD Sebagai Cawalkot Medan
Personel Brimob Polda Sumut berjaga di depan Kantor KPU Medan, Jumat (4/9/2020) [Istimewa]

SuaraSumut.id - Menantu Presiden Jokowi, Bobby Nasution direncanakan akan  mendatangi Kantor KPU Kota Medan, Jumat (4/9/2020) siang.

Kedatangan Bobby untuk mendaftar sebagai calon Wali Kota Medan di Pilkada 2020.

Bobby Nasution yang berpasangan dengan kader Gerindra Aulia Rahman direncanakan datang dengan naik vespa.

Di KPU Medan, terlihat puluhan personel polisi dari Brimob Polda Sumut, Sabhara dan lainnya telah bersiaga sejak pagi.

Baca Juga:PPP Jadi Parpol Kelima yang Dukung Bobby Nasution di Pilwalkot Medan

Terlihat pula kendaraan Water Canon dan mobil pengurai massa (Raisa) disiagakan.

"Ada sekitar 30 personel gabungan yang berjaga di KPU Medan ini," kata Humas Brimob Polda Sumut, Brigadir Rizki.

Pengamanan di Kantor KPU Medan ini karena akan dilakukannya pendaftaran bagi bakal calon Wali Kota Medan dan Wakil Wali Kota Medan di Pilkada 2020.

Diketahui, berdasarkan jadwal masa pendaftaran bakal calon kepala daerah di Pilkada 2020, yaitu mulai 4 hingga 6 September 2020.

Kompetitor pasangan Bobby-Aulia pada Pilkada 2020 adalah Akhyar Nasution-Salman Alfarisi.

Baca Juga:Akhirnya Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu Umumkan Nama Anak Kedua

Pasangan Akhyar-Salman didukung oleh dua partai, yaitu Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrat.

Sedangkan Bobby-Aulia didukung 8 partai, yaitu PDIP, Gerindra, PPP, PSI, Hanura, Nasdem, Golkar, dan PAN.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini