SuaraSumut.id - Insiden kecelakaan terjadi di Jalan Lintas Pematangsiantar-Medan, Sumut, pada Rabu (28/10/2020) pukul 02.15 WIB.
Kecelakaan terjadi antara mobil dengan truk Mitsubhisi cold diesel. Akibat insiden itu, satu orang tewas dan dua lainnya mengalami luka berat.
Kasat Lantas AKP Jodi Indrawan melalui Kanit Laka Ipda Ramadhan Siregar mengatakan, korban tewas adalah Ilham Efendi Nasution (33), pengemudi mobil Toyota Avanza B 1270 PYX.
"Dua penumpang korban luka adalah Akhmad Wijaya Arrohim (21), warga Kabupaten Siak, dan Nur Khoir (22), warga Kabupaten Bengkalis," katanya dilansir dari Antara, Rabu (28/10/2020).
Baca Juga:Polisi Tewas Dibunuh Ayam Aduan di Lokasi Sabung Ilegal
Peristiwa terjadi saat mobil Toyota Avanza dalam perjalanan dari arah Pematangsiantar menuju Medan.
Sesampai di Km 10-11 kawasan Nagori Purbasari, Kecamatan Tapian Dolok, Kabupaten Simalungun mobil diduga terlalu ke kanan jalur.
Dari arah berlawanan melintas truk Mitsubhisi Cold Diesel BK 8709 CM yang dikemudikan M Daud (38). Tabrakan pun tak terhindarkan.
Kedua korban luka dalam perawatan di RS Vita Insani Pematangsiantar.
"Untuk korban tewas dibawa ke RSUD dr Djasamen Saragih Pematangsiantar guna dilakukan autopsi," pungkasnya.
Baca Juga:Nahas, Gerebek Sabung Ayam, Polisi Tewas Diserang Ayam Aduan