Viral! Detik-detik Pelanggan Pukul Tukang Cukur, Bikin Geram Publik

Diduga, pria tersebut tidak terima ketika kepalanya disuruh menunduk oleh tukang cukur.

Farah Nabilla | Nur Afitria Cika Handayani
Sabtu, 19 Desember 2020 | 12:27 WIB
Viral! Detik-detik Pelanggan Pukul Tukang Cukur, Bikin Geram Publik
Tukang cukur dipukul pelanggan. (Instagram)

SuaraSumut.id - Seorang tukang cukur terekam mendaat penganiayaan dari pelanggannya. Rekaman itu kini beredar luas di sosial media.

Dalam video itu, si pelanggan tiba-tiba memukul si tukang cukur yang sedang melayaninya.

Aksi pelanggan tersebut kontan menuai rasa penasaran warganet akan penyebab penganiayaan.

Video tersebut diunggah oleh akun Instagram memomedsos, Sabtu (19/12/2020). Pemukulan terhadap tukang cukur itu berujung perkelahian.

Baca Juga:Gegara Masalah Sepele, Olshop Ini Jual Mi Instan Rp 150 Ribu per Bungkus

Berdasarkan video tersebut, terlihat seorang pria yang tengah duduk di kursi pelanggan. Dia tampak sedang dicukur.

Tiba-tiba pria itu mengibaskan kain yang menutupi badannya. Dia berdiri dan memukul tukang cukur tersebut.

Berdasarkan keterangan unggahan tersebut, kejadian ini terjadi di Bandung, Jawa Barat. Pria berbaju kuning tersebut terlihat sangat marah.

Ngamuk saat cukur rambut. (Instagram)
Ngamuk saat cukur rambut. (Instagram)

Sementara itu, tukang cukur hanya terdiam. Salah satu pegawai mencoba memisahkan dan menenangkan pria tersebut.

Namun, pria tersebut semakin mengamuk dan mencoba mendatangi tukang cukur itu. Padahal, pegawai lain berusaha menahannya.

Baca Juga:Kreatif! Viral Kondangan Online Lewat TikTok, Lengkap Ada Tukang Pakirnya

Akhirnya, pria tersebut terlibat baku hantam dengan pegawai lain yang menahannya. Perkelahian itu membuat pelanggan yang tengah duduk mencoba melerai mereka.

Berdasarkan keterangan video, kejadian ini diduga karena pria tersebut tidak terima ketika kepalanya disuruh menunduk oleh tukang cukur.

"Menurut laporan, diduga orang tersebut memukul karena tida terima ketika kepalanya disuruh nunduk oleh tukang cukur," demikian keterangan tersebut, dikutip Suara.com.

Melihat video tersebut, warganet menyayangkan perbuatan pria yang memukul tukang cukur itu.

"Masih ada aja manusia model begini, emang sih manusia tercipta dari tanah tapi mungkin tanahnya bapak itu beda," ujar akun syaifud*********.

"Cukur aja sendiri mas nggak usah ke barbershop," komentar akun _agn***.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini