SuaraSumut.id - Gereja Katedral Medan membatasi jemaat yang hadir saat misa Natal 2020. Ini dilakukan guna meminalisir risiko penularan Covid-19.
"Kalau sebelumnya rata-rata 1.500 ke 2.000 jemaat. Untuk kali ini hanya 100 jemaat, itu sudah sangat dibatasi," kata Pastor Gereja Katedral Medan Sesarius Petrus Mau, dilansir Antara, Kamis (24/12/2020).
Ia mengatakan, misa Natal dibagi menjadi tiga sesi, yakni pukul 17.00 WIB, 19.00 WIB dan pukul 21.00 WIB.
Para jemaat diwajibkan untuk tetap mematuhi 3M, yakni mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak.
"Tahun sebelumnya hanya dua sesi, tetapi di sekitar gereja ini sudah di bangun tenda. Tetapi karena situasi pandemi, jadi memang sangat dibatasi," ujarnya.
Umat Katolik yang tidak melaksanakan ibadah di gereja, katanya, bisa mengikuti siaran langsung misa dari tempat tinggal masing-masing.
"Gereja menyediakan sarana untuk mengikuti perayaan natal melalui virtual YouTube, Instagram dan Facebook," pungkasnya.