Bulog Sumut Tingkatkan Stok Daging untuk Kebutuhan Bulan Ramadhan

Arif mengatakan, pandemi Covid-19 membuat permintaan daging di daerah itu kini berkurang. Bukan hanya dari konsumen rumah tangga, tetapi juga dari restoran dan rumah makan.

Suhardiman
Senin, 15 Februari 2021 | 07:05 WIB
Bulog Sumut Tingkatkan Stok Daging untuk Kebutuhan Bulan Ramadhan
Pedagang berjualan daging sapi di Los Daging Pasar Ciroyom, Bandung, Jawa Barat, Jumat (22/1/2021).ANTARA FOTO/Novrian Arbi

SuaraSumut.id - Perum Bulog Sumut bersiap meningkatkan stok daging beku impor untuk memenuhi kebutuhan masyarakat menjelang Bulan Ramadhan 2021.

"Saat ini fokus untuk menghadapi kebutuhan Bulan Ramadhan, meski masih ada waktu sekitar dua bulan lagi, yakni April," kata Pimpinan Wilayah Sumut Perum Bulog Arif Mandu, dilansir Antara, Senin (15/2/2021).

Hingga akhir pekan ini, stok daging ada 31,70 ton, rinciannya 21,50 ton berupa daging kerbau beku dan 10, 20 ton daging sapi beku.

"Stok masih memadai dan Bulog masih akan terus menambah pasokan," ujarnya.

Baca Juga:Hasil Pemetaan PPKM Mikro, Tak Satupun RT di Kabupaten Tangerang Zona Merah

Arif mengatakan, pandemi Covid-19 membuat permintaan daging di daerah itu kini berkurang. Bukan hanya dari konsumen rumah tangga, tetapi juga dari restoran dan rumah makan.

"Meski tren permintaan melemah, namun Bulog tetap menyiapkan stok yang memadai untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan permintaan," ungkapnya.

Saat ini arga jual daging sapi beku impor Rp 90 ribu per kg atau lebih murah dari harga daging sapi segar yang sekitar Rp 120 ribu per kg.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini