Gubsu Edy Gelar Doa Bersama: Hanya Tuhan yang Bisa Ambil Covid-19

Edy mengatakan, pandemi Covid-19 merupakan bentuk Tuhan menghukum atau memberikan cobaan kepada manusia.

Suhardiman
Senin, 29 Maret 2021 | 12:34 WIB
Gubsu Edy Gelar Doa Bersama: Hanya Tuhan yang Bisa Ambil Covid-19
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi usai menggelar doa bersama. [digtara.com]

SuaraSumut.id - Gubernur Sumut Edy Rahmayadi kembali menggelar doa bersama menghadapi Covid-19. Edy menyebut, hanya Tuhan yang mengambil Covid-19 ini.

Kegiatan berlangsung di Aula Rumah Dinas Gubsu, Medan, Senin (29/3/2021). Doa dilaksanakan serentak di seluruh Sumatera Utara tepat pukul 09.15 WIB.

"Yang pasti Covid-19 datang dari Tuhan, dunia merasakan dampaknya ini. Sehingga Tuhan juga yang bisa mengambil Covid-19 ini," kata Edy, dilansir dari digtara.com--jaringan suara.com.

Edy mengatakan, pandemi Covid-19 merupakan bentuk Tuhan menghukum atau memberikan cobaan kepada manusia.

Baca Juga:Sinopsis Film Fast and Furious 9, Ancaman Masa Lalu Dom Tayang 25 Juni 2021

"Tuhan yang paling tahu, yang pastinya Tuhan tidak pernah menyengsarakan umatnya. Hanya ada dua hal yang dilakukan oleh Tuhan, apa Tuhan menghukum kita atau Tuhan memberikan cobaan bagi kita," ujarnya.

Pihaknya akan terus melaksanakan doa bersama hingga covid-19 ini hilang dari bumi.

"Sehingga Tuhan juga yang bisa mengambil covid ini. InsyaAllah dengan doa kita, ini yang ketiga, tidak bisa ketiga kita minta keempat," kata Edy.

Edy juga menyayangkan sikap masyarakat yang tidak peduli. Hal itulah yang buat doa bersama yang selama ini dilakukan belum diterima.

"Tapi saya sayangkan tadi, kita berdoa disini, yang diluar tetap jalan sana sini. Itu mungkin salah satunya doa kita belum makbul," tukasnya.

Baca Juga:Gus Nur Ngemis-ngemis Sidang Offline: Ya Allah, Saya Sudah Ngalah Pak Hakim

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini