Jual Gadis Belia ke Pria Hidung Belang, Wanita di Sumut Ditangkap

Penangkapan keduanya menindaklanjuti laporan orangtua korban yang tidak terima anaknya diduga disetubuhi.

Suhardiman
Jum'at, 02 April 2021 | 23:53 WIB
Jual Gadis Belia ke Pria Hidung Belang, Wanita di Sumut Ditangkap
Ilustrasi penangkapan. [Suara.com/Eko Faizin]

SuaraSumut.id - Polisi menangkap seorang wanita berinisial F karena diduga menjual gadis belia berusia 17 ke pria hidung belang.

"Iya, ada kita amankan wanita diduga menjual remaja perempuan. Kita juga amankan LR, pria hidung belang," kata Kasatreskrim Polres Madina AKP Azwar Anas, kepada SuaraSumut.id, Jumat (2/4/2021) malam.

Penangkapan keduanya menindaklanjuti laporan orangtua korban yang tidak terima anaknya diduga disetubuhi.

"Laporannya kita terima pada bulan Januari 2021, orangtua korban yang membuat laporan," jelasnya.

Baca Juga:Polisi Cari Sosok Penaruh Benda Mencurigakan Depan GPIB Effatha Jaksel

Polisi kemudian melakukan penyelidikan menangkap kedua pelaku.

"Ditangkap dua hari lalu," ucapnya.

Dari pemeriksaan, F mengakui telah menjual korban kepada LR di warung tuak. 

Meski mengaku menjual korban atas permintaan korban sendiri karena butuh uang, keduanya tetap diproses.

Pasalnya, mereka diduga melangggar UU Perlindungan Anak, karena korban masih dibawah umur.

Baca Juga:Densus 88 Geledah Ponpes di Berbah, Amankan Buku Tabungan dan Busur Panah

"Korban diberi uang Rp 300 ribu. Keduanya sudah ditahan untuk proses hukum lebih lanjut," tukasnya.

Kontributor : M. Aribowo

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini