Sopir Taksi Online Wanita Asal Medan Ditemukan Tewas di Jurang Gunung Salak

korban berinisial C warga Kota Medan merupakan sopir taksi online. Ia diduga korban pembunuhan yang dilakukan penumpangnya.

Suhardiman
Senin, 07 Juni 2021 | 16:04 WIB
Sopir Taksi Online Wanita Asal Medan Ditemukan Tewas di Jurang Gunung Salak
Ilustrasi mayat. [Antara]

SuaraSumut.id - Sesosok mayat wanita ditemukan di jurang kawasan Gunung Salak, Jalan KKA-Bener Meriah, tepatnya kilometer 31, Kecamatan Nisam, Kabupaten Aceh Utara. Korban ditemukan warga pada Minggu (6/6/2021) sekira pukul 16.00 WIB.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto menyebut, korban berinisial C warga Kota Medan merupakan sopir taksi online. Ia diduga korban pembunuhan yang dilakukan penumpangnya.

"Korban sopir taksi online, diduga dibunuh yang memesan tanpa menggunakan aplikasi. Kemungkinan antara korban dan pelaku sudah saling kenal," kata Eko, dilansir dari Antara, Senin (7/6/2021).

Eko mengaku, pihaknya masih menyelidiki kasus tersebut. Petugas sedang memintai keterangan beberapa saksi dan juga masih mengumpulkan data serta barang bukti.

Eko mengaku, korban diduga kuat tewas karena dibunuh. Namun, apakah C korban perampokan atau pemerkosaan, pihaknya belum dapat memastikan karena masih dalam penyelidikan.

"Korban sudah empat hari hilang kontak dengan keluarganya. Polisi masih melakukan identifikasi terhadap penumpang terakhir yang memesan jasa taksi online korban," tukasnya.

Baca Juga:PKS: Pilpres 2024 Harus Lebih Banyak Capresnya, Hindari Keterbelahan

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini