Bareskrim Selidiki Kebocoran Data Nasabah BRI Life

Namun demikian, Agus belum memberikan informasi lebih lanjut soal penyelidikan kasus tersebut.

Suhardiman
Rabu, 28 Juli 2021 | 12:13 WIB
Bareskrim Selidiki Kebocoran Data Nasabah BRI Life
Kabareskrim Polri Komjen Pol Agus Andrianto.[Suara.com/Achmad Ali].

SuaraSumut.id - Bareskrim Polri menyelidiki kasus kebocoran data nasabah PT Asuransi BRI Life yang diperjualbelikan secara daring. Dugaan awal kebocoran data berkaitan dengan perbankan.

"Sedang dilidik Dittipideksus," kata Kabareskrim Polri Komjen Pol Agus Andrianto, dilansir dari Antara, Rabu (28/7/2021).

Namun demikian, Agus belum memberikan informasi lebih lanjut soal penyelidikan kasus tersebut.

"Perkara terkait perbankan, data BRI Life. Datanya dugaan kan dari sana," kata Agus.

Baca Juga:Aturan Makan di Tempat 20 Menit Tuai Kritik, Meme Piring Dilengkapi Timer Bikin Salfok

Kebocoran data nasabah BRI Life mencuat saat seorang pengguna RaidForums mengaku menjual 460 ribu dokumen yang dikumpulkan dari 2 juta nasabah BRI Life seharga 7.000 dolar Amerika atau sekitar Rp 101 juta (kurs Rp14.485,20).

Informasi bocornya data BRI Life diunggah dalam akun Twitter Alon Gal (@UnderTheBreach) pada Selasa (27/7).

Berdasarkan cuitannya, pemilik akun mengatakan perentas memiliki data 2 juta nasabah BRI Life dan 463 ribu dokumen dihargai 7.000 Dollar Amerika.

Informasi tersebut ditindaklanjuti oleh Bareskrim Polri untuk turun melakukan penyelidikan.

Baca Juga:Siswa Kepergok Lagi Akting Jadi Pengantin di Depan Kelas, Reaksi Guru Kocak Banget

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini