20 Titik Panas Terpantau di Sumatera Utara

Titik panas terpantau berdasarkan pantauan sensor modis (Satelit Tera, Aqua, SNPP, dan NOAA20).

Suhardiman
Selasa, 03 Agustus 2021 | 16:26 WIB
20 Titik Panas Terpantau di Sumatera Utara
Logo BMKG. [Ist]

SuaraSumut.id - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memantau adanya 20 titik panas atau hotspot di sejumlah wilayah di Sumatera Utara, Selasa (3/8/2021).

Titik panas terpantau berdasarkan pantauan sensor modis (Satelit Tera, Aqua, SNPP, dan NOAA20).

Ke-20 titik panas terpantau di Kabupaten Padang Lawas lima titik di Kecamatan Barumun Tengah, Batang Lubu Sutam, dan Huristak. Lima titik di Kabupaten Padang Lawas Utara yang terpantau di Kecamatan Batang Onan, Hulu Siapas, dan Padang Bolak.

Satu titik di Sibolga tepatnya di Kecamatan Kolang, satu titik di Tapanuli Selatan tepatnya di Kecamatan Saipar Dolok Hole, satu titik di Kabupaten Tapanuli Tengah tepatnya di Kecamatan Lumut.

Baca Juga:Berikut Ini Daftar Kabupaten dan Kota di Jatim Memperpanjang PPKM Level 4

Kemudian tujuh titik di Kabupaten Tapanuli Utara di Kecamatan Garoga, Pangribuan, Parmonangan, Siborongborong, Sopoholon, dan Tarutung.

Terkait dengan cuaca sore-malam hari berawan dan berpotensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang di wilayah Langkat, Binjai, Medan, Simalungun, Pematang Siantar, Kepulauan Nias, dan Karo.

Kondisi yang sama juga berpotensi terjadi di Deli Serdang, Samosir, Toba, Tapanuli Utara, Pakpak Bharat, Humbang Hasundutan, Mandailing Natal, Tapanuli Tengah, Labura, Labuhanbatu, Labuhanbatu Selatan dan sekitarnya.

Suhu udara 24,0-32,0 derajat Celcius, kelembapan udara 60-95 persen, angin berembus dari barat daya-barat laut dengan kecepatan 10-30 km/jam. [ANTARA]

Baca Juga:Viral Barter Sepatu dengan Susu Anak, Ari Prasetyo Diangkat Gibran Jadi Linmas

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini