20 Kafilah Sumut Ikuti STQ XXVI Maluku Utara

Edy mengingatkan kepada para pendamping, pelatih dan terutama kepada peserta untuk menunjukkan jati diri Sumut.

Suhardiman
Kamis, 07 Oktober 2021 | 18:11 WIB
20 Kafilah Sumut Ikuti STQ XXVI Maluku Utara
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi melepas keberangkatan 20 Kafilah Sumut mengikuti STQ XXVI Maluku Utara. [dok:Pemprov Sumut]

SuaraSumut.id - Sebanyak 20 kafilah Sumatera Utara (Sumut) diberangkatkan untuk mengikuti Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) XXVI di Maluku Utara. Sebanyak 14 dari 20 kafilah masih perdana tampil di ajang nasional.

Gubernur Sumut Edy Rahmayadi mengaku, bersyukur para kafilah terus beregenerasi sehingga semakin banyak orang yang mendalami dan penghafal Alquran.

"Penting memang kita bisa berprestasi di ajang nasional, tetapi yang lebih penting kita semakin banyak pencinta Alquran di Sumut," kata Edy, melansir dari website pemprov sumut, Kamis (7/10/2021).

Edy mengingatkan kepada para pendamping, pelatih dan terutama kepada peserta untuk menunjukkan jati diri Sumut.

Pasalnya, Sumut sudah lama menjadi gudang qori/qoriah dan hafiz/hafizah untuk skala nasional bahkan internasional.

Dari 20 peserta yang akan diberangkatkan ke Maluku Utara, menurut Ketua LPTQ Sumut Asren Nasution, hanya enam orang yang pernah berkompetisi di ajang nasional.

Bahkan salah satu kafilah dari Sumut ada yang berusia 10 tahun yaitu Muhammad Ziyad, yang mewakili Sumut untuk kategori Hifzil 5 Juz dan Tilawah.

"Hanya enam yang pernah mengikuti kompetisi nasional, sisanya semua masih perdana, bahkan ada yang masih kelas 4 SD,” kata Asren.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini