SuaraSumut.id - Petugas gabungan dari kepolisian, TNI dan relawan anti narkoba membakar gubuk yang dijadikan tempat peredaran narkoba di Kelurahan Polonia, Kecamatan Medan Polonia, Kamis (14/10/2021).
Dalam penggerebekan petugas menyita barang bukti alat isap sabu. Penggerebekan dilakukan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat.
Demikian dikatakan Plt Kasat Narkoba Polrestabes Medan, Kompol Rikki Ramadhan, melansir digtara.com--jaringan suara.com.
"Saat dilakukan penggerakan ada seorang yang meloncat dari Sungai Babura yang berdekatan dengan gubuk narkoba yang dibakar itu," katanya.
Baca Juga:Ganjar Ketemu Bima Arya dan Gibran, Bahas Apa Ya?
Kanit Idik II Narkoba Polrestabes Medan Iptu JH Panjaitan mengaku, gerebek kampung narkoba dilakukan itu untuk memberikan efek jera kepada pengedar maupun pemakai di lokasi.
"Kita juga ada membakar gubuk yang dijadikan tempat pesta maupun transaksi narkoba," tukasnya.