Viral Pria Bawa Tongkat Panjang Masuk ke Pertokoan Medan, Polisi: Kita Cek Dulu!

Kedatangan pria yang membawa tongkat tersebut lalu direkam pihak toko.

Suhardiman
Kamis, 02 Desember 2021 | 14:00 WIB
Viral Pria Bawa Tongkat Panjang Masuk ke Pertokoan Medan, Polisi: Kita Cek Dulu!
Ilustrasi media sosial (Pexels).

SuaraSumut.id - Sebuah video memperlihatkan seorang pria membawa tongkat panjang masuk ke dalam pertokoan di Medan beredar.

Dilihat dari akun Instagram @medanku, Kamis (2/12/2021), terlihat pria memakai kaos berkerah dan celana pendek masuk ke dalam toko di Jalan Gunung Krakatau, Kecamatan Medan Timur.

"Pria meminta sumbangan dengan membawa batang aluminium," tulis narasi video.

Ia membawa tongkat panjang terbuat dari bahan alumunium. Hal itu sontak membuat pihak toko kaget.

"Abang kok bawa kayak gitu (tongkat panjang), lu masuk toko orang bawa gitu," kata pria pemilik toko.

Baca Juga:KPU dan Pemerintah Didesak Segera Sepakati Tanggal Pemilu 2024

Kedatangan pria yang membawa tongkat tersebut lalu direkam pihak toko.

"Cara kau pun gak enak kau foto aku, mana senjata ini. Gak sedap sama kau ya," kesal pria itu.

Pengirim video menjelaskan kronologi tersebut. Awalnya ia baru sampai di toko tiba-tiba didatangi dua orang.

"Saya baru sampai di toko tiba-tiba didatangi dua orang langsung di depan toko, mengatasnamakan salah satu OKP dengan temannya di depan. Dia mengatakan mau minta sumbangan dengan menenteng sebuah alumunium sekitar 1 meter panjangnya," katanya.

"Saya yang sadar langsung melakukan aksi rekam video, sadar dia sedang direkam langsung nada bicaranya gak mengenakan, dan bilang seperti dia ilegal saja minta dana sumbangan ini," sambungnya.

Baca Juga:Aldi Bragi Belum Tentukan Nafkah Ririn Dwi Ariyanti, Ada Masalah Ekonomi?

Kapolsek Medan Timur Kompol Rona Tambunan ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id, Kamis siang menjelaskan pihaknya akan mengecek video viral ini.

"Kita cek dulu," tandasnya.

Kontributor : M. Aribowo

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini