Wanita di Medan Terkapar Bersimbah Darah Ditikami Perampok, Mobilnya Disikat

Selain itu, mobil korban juga disikat perampok.

Suhardiman
Selasa, 21 Desember 2021 | 12:57 WIB
Wanita di Medan Terkapar Bersimbah Darah Ditikami Perampok, Mobilnya Disikat
Ilustrasi perampokan.(Shutterstock)

SuaraSumut.id - Aksi perampokan terjadi di Jalan Yos Sudarso Medan, tepatnya di depan halte salah satu kampus, Selasa (21/12/2021) dinihari.

Seorang wanita cantik bernama Indah Khairani (26) warga Kecamatan Medan Barat, terkapar bersimbah darah setelah sekujur tubuhnya ditikami perampok. Selain itu, mobil korban juga disikat perampok.

Informasi yang dihimpun, peristiwa ini pertama kali diketahui oleh salah seorang driver taksi online yang melintas di lokasi.  Sang driver kemudian melarikan korban ke Rumah Sakit Putri Hijau Medan.

Korban mengalami luka tusukan sebanyak 10 liang, terdiri dari 1 liang di bagian Leher, 4 liang di bagian perut, 3 liang kaki sebelah kiri dan 2 liang kaki sebelah kanan.

Baca Juga:Dianggap Mampu Tangani Banjir di Bontang, Waduk Kanaan Tak Dimaksimalkan Pemkot, Kok Bisa?

Polisi yang mendapat laporan turun ke lokasi dan melakukan olah TKP serta penyelidikan lebih lanjut.

Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol M Firdaus membenarkan kejadian perampokan tersebut.

"Iya benar, kerugian 1 unit mobil," katanya saat dikonfirmasi SuaraSumut.id, Selasa (21/12/2021).

Dari serangkaian penyelidikan, kata Firdaus, pihaknya telah mengidentifikasi identitas pelaku perampokan yang diduga merupakan orang yang dikenali korban.

"Pelakunya sudah diidentifikasi dan sedang dalam pengejaran," tukasnya.

Baca Juga:Denpasar Optimis Bisa Mengantisipasi Omicron di Tengah Serbuan Wisdom ke Bali

Kontributor : M. Aribowo

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini