SuaraSumut.id - Dinas Kesehatan Sumut mencatat sudah lebih dari delapan juta warga di Sumatera Utara (Sumut), menerima vaksin Covid-19.
Per 21 Desember capaian vaksinasi dosis pertama di Sumut 71 persen atau 8.148.301 orang.
Demikian dikatakan Kepala Dinas Kesehatan Sumut Ismail Lubis, melansir Antara, Rabu (22/12/2021).
"Untuk vaksin dosis kedua capaiannya 46,72 persen atau 5.335.500 jiwa," katanya.
Baca Juga:Kampanye Protokol Kesehatan dengan Pohon Natal
Bagi warga yang belum vaksin Covid-19, dirinya mendorong untuk segera mendatangi fasilitas kesehatan terdekat.
"Jika sudah 70 persen maka kekebalan komunitas akan tercapai," ujarnya.
Ketua TP PKK Sumut Nawal Lubis meminta masyarakat agar mau divaksin Covid-19.
"Jangan takut vaksin, ini sangat baik buat kita, khususnya lansia," katanya.
Baca Juga:4 Cara Cek Nomor Telkomsel