SuaraSumut.id - Seorang balita laki-laki berusia 2 tahun di Kecamatan Pollung, Kabupaten Humbahas, Sumatera Utara, yang dilaporkan hilang misterius akhirnya ditemukan Minggu (23/1/2022).
Balita berinisial JN tersebut ditemukan oleh Hasrul Nainggolan (31) di areal perladangan.
PS Kasubsi PIDM Humas Polres Humbahas Aipda SB Lolo Bako mengatakan, JN hilang sejak Jumat (22/1/2022). Saat itu JN dibawa ke ladang bersama ibunya bernama Jelita.
Saat itu Jelita mengaku sempat mendengar suara anaknya menangis, namun ia tidak menghiraukannya. Ia tetap bekerja dan tak mengecek anaknya yang berada di gubuk.
Baca Juga:Raja Malaysia Sultan Abdullah Dirawat di RS Gegara Cedera saat Olahraga
"Balita itu ditemukan saat akan memanen tomat di kebunnya. Hasrul lalu menghubungi keluarga balita itu agar datang untuk memastikan apakah itu JN atau tidak," katanya.
Setelah bertemu ternyata benar JN adalah anak yang hilang dan tengah dicari-cari. Mereka langsung membawa JN ke rumah orang tuanya.
"Balita itu diperkirakan lebih kurang selama 48 jam berada di areal perladangan. Saat ini sudah berada di rumahnya bersama dengan orang tuanya dan dalam kondisi sehat," tukasnya.
Kontributor : Budi warsito
Baca Juga:Kumpulan Doa Memperlancar Rezeki, Bacaan Meminta Kekayaan yang Halal