Pembobol Brankas KPU Papua Barat Ditangkap, Pelaku ASN hingga Pelajar

Kekinian ketiga pelaku telah mendekam di rumah tahanan Mapolda Papua Barat.

Suhardiman
Kamis, 27 Januari 2022 | 18:04 WIB
Pembobol Brankas KPU Papua Barat Ditangkap, Pelaku ASN hingga Pelajar
Pembobol Brankas KPU Papua Barat Ditangkap. [kabarpapua.co]

SuaraSumut.id - Brankas milik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Papua Barat dibobol maling. Peristiwa terjadi pada 26 Desember 2021. Polisi yang melakukan penyelidikan dan menangkap tiga pelaku di lokasi berbeda.

Hal tersebut dikatakan Wakil Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Papua Barat, AKBP Robertus A Pandiangan, melansir kabarpapua.co--jaringan suara.com, Kamis (27/1/2022).

"Ketiga pelaku berinisial DUT (49), GGH (46) dan NBA (19). Mereka (pelaku) merupakan ASN, honorer dan pelajar," katanya.

Berdasarkan hasil pemeriksaan, kata Robertus, aksi pembobolan direncanakan oleh pelaku DUT. Awalnya mereka mengamati Kantor KPU Papua Barat untuk mencari jalan masuk ke dalam.

Baca Juga:Mendapat Dorongan Partai Maju Sebagai Calon Wali Kota Pontianak, Ketua DPW PKS Kalbar Arif Joni Prasetyo Mengaku Siap

"Mereka masuk dengan cara merusak teralis besi jendela belakang. Pelaku merusak kamera CCTV agar dapat leluasa beraksi dan memang saat kejadian tidak sekuriti," ujarnya.

Pelaku membawa brankas kecil berisi uang Rp 60,2 juta, STNK mobil KPU, serta sertifikat.

"Mereka hanya mengambil uang, sedangkan STNK dan sertifikat dibuang bersama brankas di jurang," ungkapnya.

Ia menjelaskan, pelaku mendapat uang curian tersebut tidak merata. Pelaku NBA mendapatkan bagian Rp 1 juta, GGH mendapat Rp 12 juta dan sisanya untuk DUT.

Kekinian ketiga pelaku telah mendekam di rumah tahanan Mapolda Papua Barat.

Baca Juga:Ini 4 Trik Sederhana Memulai Obrolan dengan Orang Baru, Bebas dari Bosan

"Pelaku dikenakan Pasal 363 ayat (2) KUHP Junto Pasal 55 dengan ancaman hukum 9 tahun penjara," tukasnya.

Berita Terkait

Proses autopsi yang berlangsung di pemakaman di TPU Gebang Induk, Teluk Pandan, Pesawaran

lampung | 21:06 WIB

Yakni dengan mengorientasikan pelayanan.

news | 17:03 WIB

Bupati Kebumen Arif Sugiyanto terus mengaungkan para ASN agar rutin melaksanakan belanja kebutuhan pokok di pasar tradisional. Untuk kedua kalinya, Pemkab Kebumen melakukannya di Pasar Sruni, Alian, Kebumen pada Kamis 8 Juni 2023.

purwokerto | 17:01 WIB

Seorang pelajar bernama M Alif (15) yang dilaporkan hanyut di Sungai Batang Mimpi di Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat (Sumbar), ditemukan meninggal dunia.

sumbar | 14:27 WIB

Dalam hal ini, Luhut mengaku sama sekali tidak memiliki bisnis tambang di Papua selama dia bertugas di pemerintahan.

news | 14:20 WIB

News

Terkini

Dari pelacakan menunjukan mobil korban berada di pinggir Jalan Kelambir V.

News | 22:41 WIB

Hadi menjelaskan Aiptu FB yang bertugas di Dokkes Polda Sumut ini sudah tiga bulan tidak masuk kerja.

News | 16:43 WIB

Job Fair mini yang berlangsung selama satu hari ini pun langsung diserbu para pencari kerja.

News | 16:29 WIB

Para pelaku lalu merampas kendaraan korban dan meninggalkan lokasi kejadian.

News | 15:31 WIB

Selanjutnya, FB dan barang bukti diserahkan ke Polres Asahan guna pemeriksaan lebih lanjut.

News | 21:06 WIB

Produksi UMKM ini dinamai Celibu (Cemilan Lidah Buaya).

News | 19:10 WIB

Dirinya mengaku kehadiran pasukan Brimob untuk memelihara keamanan dalam negeri dan mencintai situasi Kamtibmas.

News | 18:42 WIB

Lokasinya di Masjid Jamik Baiturrahim Desa Ujong Baroh, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat.

News | 17:40 WIB

Warga antusias turut memeriksakan kesehatannya, apalagi kegiatan ini juga terbuka untuk masyarakat desa lainnya.

News | 18:45 WIB

Jumlah itu turun 0,39 persen secara bulanan (month-to-month/mtm).

News | 17:49 WIB

Polisi yang mendapat laporan melakukan penyelidikan.

News | 16:49 WIB

Selain memantau di dalam persidangan, kata Frans, pihaknya juga memantau di luar persidangan tuntutan terhadap terdakwa Apin BK.

News | 14:52 WIB

Selain menyelamatkan 17 orang korban calon PMI ilegal, pihaknya juga mengamankan tiga orang yang diduga sebagai pengurus pemberangkatan calon PMI ilegal tersebut.

News | 17:48 WIB

Pemberian remisi ini adalah sebagai wujud pemenuhan hak para WBP yang tentunya sudah memenuhi syarat dan sesuai dengan prosedur.

News | 17:27 WIB

Dalam penangkapan itu, polisi memberikan tindakan tegas terukur terhadap pelaku dengan menembak kakinya.

News | 15:24 WIB
Tampilkan lebih banyak