Daerah Ini Bakal Jadi Sentra Porang, Tersedia 500 Hektare Lahan

Pasalnya, kualitas Porang di Purworejo terbilang lebih baik dibanding daerah lain.

Suhardiman
Sabtu, 05 Februari 2022 | 13:40 WIB
Daerah Ini Bakal Jadi Sentra Porang, Tersedia 500 Hektare Lahan
Tanaman Porang. [Antara]

SuaraSumut.id - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo berencana menjadikan Kabupaten Purworejo, sebagai sentra porang di Jawa Tengah. Pasalnya, kualitas Porang di Purworejo terbilang lebih baik dibanding daerah lain.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Purworejo, Wasit Diono mengaku, saat ini sudah ada 500 hektare lahan porang. Ia mengaku, produktivitas dalam satu tahunnya bisa menghasilkan 8 ton porang.

"Supaya tanaman porang terjaga antara produktifitas dan penanaman, maka di Kabupaten Purworejo ini sedang dalam tahapan melakukan registrasi lahan yang di tanami porang," katanya, melansir wartaekonomi.co.id--jaringan suara.com, Sabtu (5/2/2022).

Dengan adanya registrasi lahan itu, para petani dapat terlindungi dan tidak ada tanaman porang yang tidak terjual.

Baca Juga:Dua Model Majalah Playboy Ini akan Tampil di Olimpiade Beijing 2022

"Untuk penanaman porang sekarang sudah mulai banyak terutama di pinggiran seperti Kecamatan Pituruh, Bruno, Kemiri, Gebang, Loano, Bener dan sebagian di daerah Kecamata Purworejo seperti di Brenggong, Cangkrep, dan desa lainya," tukasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini