SuaraSumut.id - Suara.com berulang tahun ke-8 hari ini, Jumat (11/3/2022). Harapan dan doa diberikan masyarakat di Sumatera Utara (Sumut), untuk suara.com.
"Selamat ulang tahun suara.com," kata Muhammad Zeinizen, Kepala Humas Rumah Sakit USU.
Pria yang akrab disapa Zein ini mengatakan, saat ini persaingan media begitu keras. Namun demikian, media diharapkan tidak sampai melupakan etika dan moral.
"Media harus menjadi suara perubahan dan tentu saja perbaikan moral masyarakat dan bangsa. Bahasa yang disajikan suara.com tentunya harus bisa menjadi suara kebenaran dan membela keadilan," katanya.
Baca Juga:12 Kabupaten/Kota di Riau Dapat Kucuran Dana Rp17,2 Miliar Tahun Ini
Hal senada dikatakan Ara Auza, staff pengajar program studi ilmu komunikasi fakultas ilmu sosial dan ilmu politik Universitas Medan Area (UMA).
Ia berharap, suara.com menjadi media yang terdepan dalam menyampaikan aspirasi masyarakat, terutama kalangan marginal dan belum mendapatkan porsi besar dalam media mainstream.
"Tanpa henti beri arti memiliki makna mendalam, semoga keberadaan suara.com memberi arti bagi masyarakat, khususnya di Sumatera Utara," katanya.
Harapan juga disampaikan oleh Muhammad Alwi Hasbi Silalahi. Ia berharap, suara.com dapat terus dapat menjadi rujukan bagi masyarakat Indonesia di manapun berada.
"Semoga selalu sukses. senantiasa menjadi sumber referensi yang informatif dan tercepat bagi masyarakat," jelasnya.
Baca Juga:Puan Ingatkan Bambang dan Donny Agar Tak Lupa Koordinasi dengan DPR soal Pembangunan IKN