Sejumlah Wilayah di Sumut Berpotensi Diguyur Hujan Malam Hari

cuaca pada siang hari umumnya berawan dan berpotensi diguyur hujan dengan intensitas ringan hingga sedang.

Suhardiman
Selasa, 12 April 2022 | 16:03 WIB
Sejumlah Wilayah di Sumut Berpotensi Diguyur Hujan Malam Hari
Ilustrasi hujan dan angin kencang. [Istimewa]

SuaraSumut.id - Sebagian wilayah di Sumatera Utara (Sumut), berpotensi diguyur hujan pada Selasa (12/4/2022) sore dan malam hari.

Prakirawan BBMKG WIlayah I Medan, Defri Mandoza, Selasa mengatakan, cuaca pada siang hari umumnya berawan dan berpotensi diguyur hujan dengan intensitas ringan hingga sedang.

Kondisi tersebut berpeluang terjadi di wilayah Deli Serdang, Karo, Dairi, Pakpak Bharat, Simalungun, Tapanuli Utara.

Kemudian Kepuluan Nias, Humbang Hasundutan, Samosir, Toba, Asahan, Labura, dan sekitarnya.

Baca Juga:Jadwal Salat dan Jadwal Buka Puasa Kabupaten Tangerang, Selasa 12 April 2022

Malam hari berpotensi hujan ringan hingga sedang Tapanuli Utara, Kepulauan Nias, Langkat, Humbang Hasundutan, Samosir, Karo.

Tapanuli Tengah, Toba, Simalungun, Pematangsiantar, Deli Serdang, Asahan, Labura, Labuhanbatu, Labusel dan sekitarnya.

Sementara suhu udara 17.0-34.0 Derajat Celcius, kelembapan Udara 60-95 persen dan angin berhembus dari Barat Daya-Barat Laut dengan kecepatan 10-30 km/jam. [Antara]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini