Jemaah An-Nadzir Gowa Perkirakan Hari Raya Idul Fitri Jatuh pada 1 Mei

Setelah itu hari raya Idul Fitri akan dirayakan keesokan harinya.

Suhardiman
Jum'at, 29 April 2022 | 12:39 WIB
Jemaah An-Nadzir Gowa Perkirakan Hari Raya Idul Fitri Jatuh pada 1 Mei
Ilustrasi hari raya Idul Fitri. [Pixabay]

SuaraSumut.id - Jemaah An-Nadzir di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel), memperkirakan 1 Syawal 1443 H jatuh pada 1 Mei 2022.

Demikian dikatakan oleh Pimpinan An-Nadzir, Ustaz Samiruddin Pademmui, melansir SuaraSulsel, Jumat (29/4/2022).

"Dari hasil pengamatan tim pemantau bahwa 1 Syawal jatuh pada Minggu 1 Mei 2022," katanya.

Dari hasil perhitungan tujuh orang tim pemantau, kata Samiruddin, pergantian bulan kemungkinan terjadi pada Sabtu 30 April 2022 sore. Setelah itu hari raya Idul Fitri akan dirayakan keesokan harinya.

Baca Juga:Curhat Idap OCD, Rina Nose Pernah Hilang Kendali: Gue Bisa Lempar Barang

"Artinya puasa kita pas, karena kita menetapkan 1 Ramadhan itu pada 2 April 2022," ujarnya.

Penentuan awal Ramadhan berbeda dengan pemerintah dan Muhammadiyah. Cara perhitungannya yang membedakan.

Muhammadiyah menggunakan metode hisab atau berdasarkan penghitungan astronomis dan pemerintah menggunakan metode rukyat pengamatan bulan dengan alat yang modern.

Sementara itu, jemaah An-Nadzir hanya mengandalkan tanda-tanda alam, seperti pengamatan pasang-surut air laut dan mengamati perjalanan bulan.

"Metode kita sesuai ajaran nabi," tukasnya.

Baca Juga:5 Kabar Hengkangnya Arya Saloka dari Ikatan Cinta, Begini Fakta Sebenarnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini