Kapal Tenggelam Dihantam Ombak, 3 Nelayan Aceh Barat Selamat

Kapal nelayan tenggelam di kawasan Pantai Suak Damar, Kecamatan Tripa Makmur, Kabupaten Nagan Raya.

Suhardiman
Jum'at, 03 Juni 2022 | 14:45 WIB
Kapal Tenggelam Dihantam Ombak, 3 Nelayan Aceh Barat Selamat
Ilustrasi nelayan tradisional.(pixabay)

SuaraSumut.id - Tiga orang nelayan dilaporkan selamat setelah kapal yang mereka tumpangi tenggelam di kawasan Pantai Suak Damar, Kabupaten Nagan Raya, Aceh.

"Semua nelayan selamat. Tidak ada korban jiwa," kata Koordinator Pusdalops BPBD Aceh Barat Mashuri, melansir Antara, Jumat (3/6/2022).

Ia mengatakan, dua nelayan bernama Bahri dan Jaka, warga Meulaboh, Aceh Barat. Sedangkan satu nelayan lain belum diketahui identitasnya.

Kapal nelayan tenggelam di kawasan Pantai Suak Damar, Kecamatan Tripa Makmur, Kabupaten Nagan Raya.

Baca Juga:Ketua YLKI Soal Riset GATS 2021: Indonesia Darurat Konsumsi Rokok!

Kapal tersebut dihantam ombak disertai angin kencang saat sedang melaut. Akibatnya, kapal yang dinakhodai Bahri tersebut tenggelam di laut.

Namun demikian, ketiga nelayan berhasil selamat setelah mendapatkan pertolongan dari nelayan lainnya.

Pihaknya mengimbau nelayan agar berhati-hati saat beraktivitas di laut. Pasalnya, saat ini sebagian besar wilayah pantai barat Aceh masih dilanda angin kencang dan gelombang tinggi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini