Diajak Kaesang Sepedaan, Jawaban Bobby Nasution: Katanya Udah Punya yang Baru Ngapain Masih Ajak Aku Sepedaan?

Komentar Kaesang kemudian mendapat balasan dari Bobby.

Suhardiman
Selasa, 21 Juni 2022 | 13:05 WIB
Diajak Kaesang Sepedaan, Jawaban Bobby Nasution: Katanya Udah Punya yang Baru Ngapain Masih Ajak Aku Sepedaan?
Wali Kota Medan Bobby Nasution. [Facebook Bobby Nasution]

SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution menikmati suasana di hari minggu dengan sepedaan berkeliling Kota Medan.

Momen itu dibagikan Bobby lewat video yang diunggah akun Instagram @bobbynst pada Minggu (21/6/2022).

Dilihat Suarasumut.id, Senin (21/6/2022), Bobby begitu kompak sepedaan dengan kedua anaknya.

Komentar Bobby Nasution dan Kaesang Pangarep. [Isntagram @bobbynst]
Komentar Bobby Nasution dan Kaesang Pangarep. [Isntagram @bobbynst]

Bobby tampak mengayuh sepeda jenis MTB seraya membonceng putranya Panembahan Al Nahyan Nasution.

Baca Juga:Darurat Penyerang, Arsenal Disarankan Rekrut Striker Tajam Brentford

Serunya lagi, sang kakak Sedah Mirah Nasution juga ikut gowes dengan memakai sepeda roda tiga.

Meski naik sepeda kecil roda tiga, Sedah Mirah tampak semangat mengayuh sepeda tepat di sisi kiri Bobby.

"Ada yang gak mau kalah ni sama papanya," tulis Bobby.

Video yang dibagikan suami Kahiyang Ayu ini mendapat komentar dari Kaesang Pangarep. Dirinya menulis komentar yang berisi keluhan karena Bobby tidak mau diajak main sepeda olehnya.

"Aku ajak sepedaan gak mau," tulis Kaesang.

Baca Juga:Puluhan Sapi di RPH Bubulak Bogor Bergejala Penyakit Mulut dan Kuku

Komentar Kaesang kemudian mendapat balasan dari Bobby. Menantu Presiden Jokowi ini menyinggung soal orang baru di kehidupan Kaesang, yang diduga adalah kekasih baru.

"Katanya udah punya yang baru ngapain masih ajak aku sepedaan?," tulis Bobby.

Diketahui, belakangan ini Kaesang Pangarep menjadi perbincangan usai kepergok menonton pertandingan bola bersama Erina Gudono.

Erina Gudono diketahui sebagai finalis Puteri Indonesia 2022. Ia bahkan berhasil menjadi salah satu finalis yang menembus sampai 11 besar.

Kontributor : M. Aribowo

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini