"Pelaku paman sendiri. Sudah beberapa kali mengancam keluarga kami, tapi saya gak tahu apa sebabnya," ujarnya.
Sebelum kejadian, kata Nadia, korban seolah memiliki firasat kejadian ini. Korban sudah menyatakan tidak mau pergi sekolah.
"Dia gak mau sekolah mungkin ada firasat, dia malas katanya capek," ucapnya.
Namun, karena terus dibujuk akhirnya korban mau pergi ke sekolah.
Baca Juga:Realme Pad Mini Siap Gebrak Tanah Air 18 Agustus 2022, Diklaim The Most Powerful
"Dia gak mandi, gak gosok gigi langsung pergi sekolah," katanya.
Sebelum meninggal korban juga selalu merengek menelpon ibunya bernama Zuriati yang menjadi TKI di Malaysia.
"Dia minta mama pulang," katanya.