SuaraSumut.id - Pemkot Medan akan bekerja sama dengan lima kabupaten penghasil komoditi pangan di Sumatera Utara (Sumut). Adalah Kabupaten Simalungun, Humbang Hasundutan, Dairi, Deli Serdang dan Karo.
"Kerja sama dilakukan untuk menekan laju inflasi di Kota Medan," kata Sekda Kota Medan Wiriya Alrahman melansir Antara, Jumat (2/9/2022).
Wiriya mengatakan, kerja sama ini akan dilakukan seterusnya dalam memasok cabai merah, cabai rawit, dan bawang merah yang sangat diperlukan masyarakat Kota Medan.
Pasalnya, setiap bulan harga cabai merah, cabai rawit, maupun bawang merah selalu berfluktuatif. Hal ini cenderung menjadi penyumbang inflasi akibat minim pasokan.
Baca Juga:Alasan Hotman Paris Tolak Penanganan Kasus Ferdy Sambo
Data Dinas Ketahanan Pangan Kota Medan menyebutkan, kebutuhan cabai merah di pasaran Kota Medan sekitar 454,58 ton/bulan, lalu bawang merah 340,94 ton/bulan, dan cabai rawit 146,12 ton/bulan.
"Mungkin pekan depan kami mengundang kelima bupati untuk rapat, sehingga kerja sama antar daerah bisa terjalin," kata Wiriya.
Pemkot Medan menginginkan persediaan terhadap ketiga komoditas itu tercukupi dan harga terkontrol di pasaran, sehingga tidak menjadi penyumbang angka inflasi.