Verrell Bramasta Ingin Jadi Anggota DPR RI, Venna Melinda Ingatkan Soal Pendidikan

Artis Verrell Bramasta ternyata ingin menjadi anggota DPR RI. Hal itu dibongkar ibunda, Venna Melinda.

Riki Chandra
Minggu, 04 September 2022 | 15:21 WIB
Verrell Bramasta Ingin Jadi Anggota DPR RI, Venna Melinda Ingatkan Soal Pendidikan
Verrell Bramasta [Instagram]

SuaraSumut.id - Artis Verrell Bramasta ternyata ingin menjadi anggota DPR RI. Hal itu dibongkar ibunda, Venna Melinda.

Awalnya, Venna Melinda, menasihati Verrell Bramasta. "Saya selalu ngingetin kakak, Kak pokoknya nanti harus umrah entah kapan dia ada waktu. Harus menyelesaikan pendidikannya. Itu janji dia sih," kata Venna Melinda di akun YouTube Seleb Oncam News, dikutip dari Suara.com, Minggu (4/9/2022).

Baru kemudian, dia mengatakan kalau pemain Putri Untuk Pangeran tersebut berniat menjadi anggota DPR di masa depan.

"Karena kan katanya mau jadi anggota DPR," ucap Venna Melinda.

Baca Juga:Dibongkar Venna Melinda, Verrell Bramasta Berniat Maju Jadi Anggota DPR

Sebagai mantan anggota DPR, Venna Melinda berharap anak sulungnya itu bisa menyelesaikan pendidikannya apabila ingin menjadi pejabat negara.

"Jadi tetap harus mengupgrade diri lewat akademi, lewat yah semuanya, mental untuk saat ini," jelas Venna Melinda.

Ditanya kapan Verrell Bramasta kuliah lagi, istri Ferry Irawan ini punya jawaban sendiri.

"Insya Allah kalau nggak sibuk," tuturnya.

Dia cuma meyakini kalau sang anak pasti sudah tahu mana yang kini harus menjadi prioritasnya.

Baca Juga:Atta Halilintar Nasihati Verrell Bramasta yang Sudah Mapan tapi Belum Tentukan Pasangan: Kamu Itu Banyak Milih

"Sudah seusia Verrell harusnya sudah tahu mana prioritas hidupnya dia. Kalau ibu hanya mengingatkan yang baik-baik ke dia," tandas Venna Melinda.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini