Ngobrol di Bantaran Rel, Pasangan Kekasih Tertabrak Kereta Api Binjai-Medan, Satu Tewas

Ketiga korban lalu dievakuasi ke rumah sakit terdekat.

Suhardiman
Rabu, 26 Oktober 2022 | 18:42 WIB
Ngobrol di Bantaran Rel, Pasangan Kekasih Tertabrak Kereta Api Binjai-Medan, Satu Tewas
Ilustrasi mayat, jenazah. [Envato]

SuaraSumut.id - Warga yang bermukim di kawasan Jalan Pengayoman Medan, dibuat geger. Pasalnya, pasangan kekasih tertabrak kereta api jurusan Binjai-Medan.

Peristiwa itu membuat sang pemuda berinisial L (19) warga Kecamatan Medan Denai ditemukan tewas. Sedangkan sang pacar berinisial PAN (19) mengalami luka-luka.

Kejadian itu juga mengakibatkan ibu dari pacar korban berinisial S (54) juga mengalami luka-luka karena tersambar kereta api.

Kepala Lingkungan (Kepling) setempat Bibma mengatakan, awalnya pasangan kekasih dan ibunya ini terlibat pembicaraan serius di bantaran rel kereta api.

Baca Juga:Olla Ramlan Buka-bukaan Bocorkan Tentang Status Reza Rahadian, Ternyata Begini

"Informasi dari saksi yang melihat bahwasanya mereka ada pembicaraan yang serius di bantaran rel kereta api itu," katanya kepada SuaraSumut.id, Rabu (26/10/2022).

Saat sedang serius mengobrol, kata Bibma, tiba-tiba melintas kereta api jurusan Binjai-Medan.

"Sehingga kemungkinan ketiga korban tidak mendengar adanya kereta api yang melintas di lokasi tersebut dan menabrak ketiga korban," ungkap Bibma.

Warga yang melihat kemudian melapor kepada Kepling dan diterukan kepada pihak berwajib. Ketiga korban lalu dievakuasi ke rumah sakit terdekat.

"Kalau masalah apa yang mereka bicarakan saya tidak tahu, tapi sepertinya serius," pungkasnya.

Baca Juga:Baru Diangkat Anies 3 Bulan Lalu, Heru Budi Copot Dirut MRT Mohamad Aprindy Gegara Alasan Ini

Kanit Lantas Polsek Medan Barat Iptu Andita Sitepu menambahkan, pihaknya yang mendapat informasi kejadian ini juga telah turun ke lokasi.

"Yang menangani Unit Reskrim karena kejadiannya tidak di jalan raya," katanya.

Kontributor : M. Aribowo

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini