KBRI Bilang Dua WNI Korban Tragedi Halloween Itaewon Sudah Dirawat dan Dipulangkan

Mereka juga sudah dipulangkan ke kediaman masing-masing.

Suhardiman
Minggu, 30 Oktober 2022 | 16:25 WIB
KBRI Bilang Dua WNI Korban Tragedi Halloween Itaewon Sudah Dirawat dan Dipulangkan
Tim penyelamat bekerja di lokasi di mana puluhan orang terluka akibat terinjak-injak saat festival Halloween. [Antara]

SuaraSumut.id - Kedutaan Besar RI (KBRI) di Seoul, Korea Selatan, menyebutkan dua WNI yang menjadi korban tragedi Halloween Itaewon. Mereka juga sudah dipulangkan ke kediaman masing-masing. WNI berinisial AR sudah dirawat di Korea University Anam Hospital akibat tragedi tersebut.

"Minggu pagi yang bersangkutan sudah keluar dari rumah sakit dalam keadaan baik," kata KBRI di Seoul melansir Antara, Minggu (30/10/2022).

Sedangkan satu orang WNI berinisial CA juga sudah dirawat di Rumah Sakit Seobuk karena luka ringan yang dideritanya.

"Dan telah kembali ke kediamannya pada Sabtu malam," ujarnya.

Baca Juga:Minibus Masuk Jurang Sitinjau Lauik, 2 Korban Luka-luka

Sebelumnya, KBRI di Seoul menyebut tidak ada WNI yang menjadi korban dalam tragedi perayaan Halloween di Itaewon, Korea Selatan.

Namun demikian, KBRI di Seoul memberikan pembaharuan informasi seperti disebutkan di atas.

Menurut pemberitaan Reuters, pada Sabtu (29/10) sekitar pukul 22.00 waktu setempat telah terjadi peristiwa pada perayaan Halloween di Itaewon yang menimbulkan korban jiwa dan luka.

Berdasarkan pemberitaan di berbagai media nasional Korea, saat ini terdapat sekitar 151 korban jiwa dan 76 korban luka. Jumlah tersebut dikhawatirkan akan bertambah.

Presiden Yoon Suk Yeol telah mengadakan rapat darurat dan memerintahkan aksi cepat tanggap kepada seluruh jajarannya untuk mengevakuasi para korban, mencegah terjadinya korban tambahan dan menjaga situasi di lokasi kejadian.

Baca Juga:Jus Buah & Sayur Segar Selamatkan Hidup dari Penyakit

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini