SuaraSumut.id - Saat ini parfum telah menjadi kebutuhan sehari-hari. Tidak hanya menambah kesegaran, parfum juga dapat meningkatkan kepercayaan diri saat melakukan aktivitas.
Salah satu produsen parfum lokal yang saat ini sedang naik daun adalah HMNS. CEO and Founder HMNS Rizky Arief Dwi mengatakan, keterkarikannya membuat usaha ini bemula dari keresahannya melihat harga parfum yang beredar di pasar sangat mahal.
Saat dirinya memulai usaha ini di 2019, belum banyak penghasil parfum di Indonesia. Hal itulah yang membuat Rizky melihat peluang usaha sambil menciptakan parfum berkualitas dengan harga terjangkau.
"Sekaligus juga terus mengenalkan bahan baku mentah asli dari Indonesia," dalam keterangan tertulis, Selasa (1/11/2022).
Dalam menghasilkan produk parfum yang berkualitas, Rizky berkolaborasi dengan 15 hingga 20 produsen lokal mulai dari pabrik hingga pengemasan.
"Kami juga bekerja sama dengan perkebunan-perkebunan lokal untuk bahan-bahan produk HMNS, salah satunya adalah kebun yang terletak di Aceh," ujarnya.
Jangkau pasar yang Lebih Luas
Untuk menjangkau pasar yang lebih luas, Rizky mengaku menggandeng Tokopedia sejak awal.
"Sejak menggunakan Tokopedia, kami dapat memperluas jangkauan produk hingga Papua, sehingga menumbuhkan pendapatan hingga 20-30 kali lipat," ungkapnya.
HMNS pun kerap mengikuti beberapa kampanye seperti Tokopedia Beauty Dealight dan Tokopedia Beauty Awards.
Baca Juga:Berkas Lengkap, Pejabat Kejari Bojonegoro Tersangka Sodomi Pelajar Segera Disidang
"Sejak aktif dalam kampanye tersebut, keuntungan kami pun naik sebesar 2x lipat," tambahnya.
Selain itu, dalam waktu dekat HMNS akan berkolaborasi dengan figur publik dalam varian produk barunya dan akan dijual pada laman Official Store HMNS.