Reza Arap Ngaku Pesta Minum Alkohol Saat Digugat Cerai Wendy Walters: Hidup Gue Lagi Enjoy!

Reza Arap mengaku tak ambil pusing soal proses perceraiannya dengan Wendy Walters. Bahkan, dia kini mengaku sedang menikmati hidup.

Riki Chandra
Kamis, 24 November 2022 | 14:34 WIB
Reza Arap Ngaku Pesta Minum Alkohol Saat Digugat Cerai Wendy Walters: Hidup Gue Lagi Enjoy!
Wendy Walters dan Reza Arap (instagram/@ybrap)

SuaraSumut.id - Reza Arap mengaku tak ambil pusing soal proses perceraiannya dengan Wendy Walters. Bahkan, dia kini mengaku sedang menikmati hidup.

"Sekarang? Tingkat kebahagiaan gue sepuluh," ungkap Reza Arap di kanal YouTube Kemal Palevi, Kamis (24/11/2022).

Reza Arap mengaku sedang ada di titik di mana ia bisa sangat menikmati hidup.

"I'm living my life now. Gue lagi enjoy sama hidup gue, banget," katanya, dikutip dari Suara.com.

Baca Juga:Pisah dari Wendy Walters, Reza Arap Pilih Nikmati Hidup dengan Pesta dan Alkohol: Gue Lagi Enjoy

Untuk mencapai titik itu, Reza Arap memilih jalan dengan tidak memikirkan apa pun. Termasuk soal gugatan cerai Wendy Walters.

"Sekarang gue lagi fokus sama diri sendiri, nggak mikirin apa pun. Gue cuma fokus ke diri gue sendiri," kata Reza Arap.

"Itu dari dulu nggak bisa gue lakukan. Dari dulu kan yang gue pikirin selalu orang lain," lanjut personel Weird Genius.

Selain tidak memikirkan apa pun, Reza Arap juga berusaha membahagiakan diri sendiri dengan memperbanyak pesta dan mengonsumsi alkohol.

"Wiski sama pesta," ucap Reza Arap.

Baca Juga:Santai Digugat Cerai Wendy Walters, Reza Arap Perbanyak Pesta Biar Bahagia

Sebelumnya diberitakan, Wendy Walters menggugat cerai Reza Arap ke Pengadilan Negeri Jakarta Utara. Gugatan cerai terdaftar dengan nomor register 712/Pdt.G/2022/PN Jkt.Utr sejak 27 Oktober 2022.

Oleh Pengadilan Jakarta Utara, Wendy Walters dan Reza Arap sudah dua kali diminta datang mediasi pada 15 dan 22 November 2022.

Namun agenda mediasi belum berhasil dilaksanakan karena kedua pihak yang berperkara belum bertemu.

Rumah tangga Reza Arap dan Wendy Walters memang sedang mendapat sorotan tajam. Hubungan mereka kabarnya tidak harmonis karena sang kreator konten kedapatan selingkuh dengan perempuan lain.

Rumor perselingkuhan Reza Arap dibenarkan Wendy Walters. Ia bahkan menyebut perselingkuhan sudah terjadi sejak mereka masih pacaran.

"Kenapa sempat nggak ketahuan sama aku, ya karena memang rapi dan orang-orang sekitar dia ngebantu semua," jelas Wendy Walters.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini