Tragis! 2 Orang Tewas Tertimbun Longsor di Bekas Tambang Emas di Madina

Kala itu korban mencari butiran emas dengan masuk ke dalam lubang sedalam 8 meter.

Suhardiman
Jum'at, 20 Januari 2023 | 15:32 WIB
Tragis! 2 Orang Tewas Tertimbun Longsor di Bekas Tambang Emas di Madina
Ilustrasi mayat, jenazah. [Envato]

SuaraSumut.id - Dua orang tewas tertimbun longsor di lokasi bekas tambang emas di Desa Tapus, Kecamatan Linggabayu, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara.

Informasi dihimpun, kedua korban berinisial D (35) dan K (30). Keduanya merupakan warga Kecamatan Linggabayu, Kabupaten Madina.

"Iya benar, kedua korban meninggal tertimpa longsor," kata Kapolres Madina AKBP HM Reza Chairul Akbar dikonfirmasi SuaraSumut.id, Jumat (20/1/2023).

Ia menjelaskan kedua korban tertimbun longsor sejak Kamis (19/1/2023) sore. Kala itu korban mencari butiran emas dengan masuk ke dalam lubang sedalam 8 meter.

Baca Juga:Pengambilan Sumpah Shayne Pattynama Sebagai WNI Berlangsung Pekan Depan

Nahas, saat sedang mencari butiran emas, tiba-tiba longsor terjadi. Keduanya tertimbun longsor hidup-hidup di lokasi.

"Tanah galian tambang tiba-tiba longsor dan menimpa kedua korban," jelasnya.

Rekan korban lainnya kemudian memberitahukan kejadian itu. Pihak kepolisian dan BPBD yang mendapat laporan turun ke lokasi untuk mengevakuasi korban.

"Proses evakuasi terhadap kedua korban berlangsung sekitar 12 jam. Kedua korban ditemukan meninggal dunia. Atas kejadian ini kita masih melakukan pemeriksaan saksi-saksi," katanya.

Kontributor : M. Aribowo

Baca Juga:Detik-detik Mencekam Jelang Orde Baru Runtuh, Soeharto dan BJ Habibie Malah Panas Akibat Ini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini