SuaraSumut.id - Polisi menangkap tiga orang diduga pelaku yang merampok sepeda motor pasangan suami istri (pasutri) di Jalan Kakap Medan, Sumatera Utara (Sumut).
Aksi perampokan ini menjadi viral di media sosial (medsos). Pasalnya, korban dirampok di depan rumah saat hendak pergi ke pasar naik sepeda motor.
Usai aksinya viral merampok sepeda motor korban, para pelaku begal yang menyadari ini kabur ke Riau, menghindari kejaran polisi. Namun demikian, polisi yang terus melakukan penyelidikan akhirnya menangkap pelaku yang kabur ke Riau.
Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Teuku Fathir Mustafa membenarkan ketiga pelaku telah ditangkap.
"Iya sudah diamankan," kata Fathir dikonfirmasi SuaraSumut.id, Rabu (15/2/2023).
Namun demikian, Fathir belum mau menjelaskan mengenai kronologi penangkapan berikut dengan identitas para pelaku.
"Saat ini yang bersangkutan masih diperiksa," ungkap Fathir.
Diketahui, aksi perampokan ini terjadi Minggu (5/2/2023). Korban yang hendak pergi ke pasar didatangi oleh ketiga pelaku.
Dalam aksinya, salah satu pelaku membawa senjata tajam untuk mengancam korban. Aksi pelaku ini terakam kamera CCTV.
Baca Juga:Link Nonton Mantan Tapi Menikah Episode 7, Anna Resign? Cek di Sini!
Dilihat dari video yang diunggah akun Instagram @tkpmedan, awalnya pasutri itu sedang berada di depan pagar rumah.
Terlihat keduanya hendak beranjak pergi. Tiba-tiba dari arah belakang datang tiga pria yang mengendarai satu sepeda motor.
Kemudian dua dari tiga pelaku turun dari motor dan menghampiri serta mengancam pasutri itu menggunakan senjata tajam.
Selanjutnya, mereka membawa kabur motor milik korban. Peristiwa disebut terjadi di Jalan Kakap, Kecamatan Medan Area.
Kontributor : M. Aribowo