SuaraSumut.id - Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) mencatat peningkatan pelanggan dan pengguna 4G di Regional Sumatera. Di mana pelanggan IOH meningkat 121 persen pada akhir Desember 2022 dibandingkan tahun sebelumnya.
"BTS 4G juga meningkat 107 persen pada akhir Desember 2022 dibandingkan tahun sebelumnya," kata President Director and CEO Indosat Ooredoo Hutchison Vikram Sinha di Medan pada Senin (20/2/2023).
Hal ini berpengaruh pada peningkatan pengguna layanan 4G IOH di Regional Sumatera sebesar 91 persen dengan lalu lintas data yang meningkat 98 persen di periode yang sama.
"Kami optimis dapat menyediakan akses teknologi, komunikasi, dan informasi terbaik bagi masyarakat Indonesia," ujarnya.
Ia menjelaskan bahwa sepanjang 2022 kinerja IOH sendiri tumbuh baik. IOH mencatat total pendapatan naik 48,9 persen atau Rp 31.388,3 miliar menjadi Rp 46.752,3 miliar.
EBITDA tercatat Rp 19.468,7 miliar atau naik 40,2 persen dengan margin EBITDA tercatat 41,6 persen pada 2022.
Kemudian laba periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp 4.723,4 miliar.
Pelanggan seluler perusahaan meningkat 62,5 persen menjadi 102,2 juta dengan pertumbuhan lalu lintas data 91,8 persen di tahun 2022, berkontribusi pada kenaikan pendapatan Data sebesar 61,3 persen dibanding tahun sebelumnya.
Baca Juga:Akui Masih Bekerja Sama dengan Mantan Suami Henry Siahaan, Yuni Shara Ungkap Hal ini..