Gubernur Sumut Anggarkan Pembelian Kapal Penyebarangan Sibolga-Nias Rp 40 Miliar

Pemprov Sumatera Utara (Sumbar) bakal menganggarkan biaya pembelian kapal penyeberangan untuk melayani rute Kota Sibolga-Kepulauan Nias senilai Rp 40 miliar.

Riki Chandra
Sabtu, 11 Maret 2023 | 17:19 WIB
Gubernur Sumut Anggarkan Pembelian Kapal Penyebarangan Sibolga-Nias Rp 40 Miliar
Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi. [Dok.Antara]

SuaraSumut.id - Pemprov Sumatera Utara (Sumbar) bakal menganggarkan biaya pembelian kapal penyeberangan untuk melayani rute Kota Sibolga-Kepulauan Nias senilai Rp 40 miliar.

Gubernur Sumut Edy Rahmayadi mengatakan, pihaknya akan menganggarkan pembelian kapal penyebrangan dengan menggunakan APBD Sumut tahun 2024 mendatang.

"Tahun 2024, saya anggarkan beli kapal untuk penyeberangan Sibolga- Nias," ujarnya, Sabtu (11/3/2023).

Mantan Pangkostrad itu menjelaskan pembelian kapal tersebut bertujuan untuk meminimalisir biaya pengangkutan logistik ke Pulau Nias, serta mempermudah akses masyarakat untuk melakukan perjalanan.

Baca Juga:Naik Bemo Midget, Ridwan Kamil dan Ijeck Berburu Kuliner di Medan

Edy Rahmayadi mengaku melihat aktivitas pengiriman logistik menggunakan kapal penyeberangan di Kota Sibolga ke Pulau Nias harus terjadi tawar-menawar.

"Masa kapal aja tawar-tawaran (Pungli saat bongkat muat)," katanya.

Gubernur Edy mengungkapkan nantinya kapal tersebut akan dikendalikan oleh Dinas Perhubungan Sumut.

"Nanti kapal dikelola oleh Dishub Sumut, keluarkan anggaran, sudah tanya (harga kapal) Rp40 miliar, beli," ujarnya.

Mantan Pangdam I Bukit Barisan itu juga mengatakan jika melihat secara geografi Provinsi Sumut. Provinsi Sumut sudah layak memiliki kapal penyeberangan yang dikelola sendiri untuk dimanfaatkan masyarakat. (Antara)

Baca Juga:Momen Saat Gubernur Edy Rahmayadi Temani Ibunda Makan Lontong di Medan

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini