Anggota Panwaslu di Medan Dikeroyok Saat Datangi Kegiatan Caleg DPD RI, Ini Kata Polisi

Yayang mengatakan pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Bawaslu Medan terkait kejadian tersebut.

Suhardiman
Minggu, 14 Januari 2024 | 14:59 WIB
Anggota Panwaslu di Medan Dikeroyok Saat Datangi Kegiatan Caleg DPD RI, Ini Kata Polisi
Ilustrasi Penganiayaan. [Pexels]

SuaraSumut.id - Seorang pria bernama Annur Raja Napator Siregar (33) diduga menjadi korban pengeroyokan. Korban diketahui merupakan anggota Panwaslu di Medan.

Akibat penganiayaan ini, korban dikabarkan mengalami luka-luka di wajahnya. Insiden terjadi di Jalan Jamin Ginting Medan, Sabtu 13 Januari 2024.

Informasi yang dihimpun, awalnya korban mendatangi lokasi kegiatan salah satu caleg DPD RI. Di sana korban mengambil foto dan video.

Sejumlah orang yang berada di lokasi merasa terganggu dengan kehadiran Raja. Cekcok pun terjadi hingga berujung pengeroyokan.

Atas kejadian tersebut, korban kemudian membuat laporan ke Polsek Medan Baru pada Minggu (14/1/2024) dini hari.

Baca Juga:

Gibran Belanja, Minta Selvi Ananda Pilihkan Baju: Opo Jare Bojoo

Stiker Wajah Heru Budi di Halte Dianggap Bikin Halte Jelek, Kadishub DKI: Itu Memang Tempat Pasang Iklan

Eca Aura Tiba-tiba Bikin Status Galau soal Cinta Tak Harus Memiliki, Sakit Hati Gara-gara Ganjar Pilih Fuji?

Kapolsek Medan Baru Yayang Rizky Pratama mengatakan pihaknya telah menerima laporan korban.

"Iya laporannya sudah diterima," katanya saat dikonfirmasi SuaraSumut.id.

Yayang mengatakan pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Bawaslu Medan terkait kejadian tersebut.

"Yang bersangkutan datang sendirian dan tidak membawa identitas sebagai Panwas, sehingga masyarakat di sana terganggu dan terjadi penganiayaan," pungkasnya.

Kontributor : M. Aribowo

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini