Bakhtiar Sibarani Daftar Calon Wali Kota Medan ke Gerindra

Bakhtiar mengaku tidak terpikir untuk maju setelah selesai menjadi Bupati Tapanuli Tengah.

Suhardiman
Rabu, 22 Mei 2024 | 00:32 WIB
Bakhtiar Sibarani Daftar Calon Wali Kota Medan ke Gerindra
Bakhtiar Ahmad Sibarani daftar calon Wali Kota Medan ke Partai Gerindra. [Ist]

SuaraSumut.id - Bakhtiar Ahmad Sibarani mendatangi Kantor Gerindra Kota Medan pada Selasa 21 Mei 2024. Kedatangannya untuk mendaftar menjadi bakal calon Wali Kota Medan.

Pendaftaran Bakhtiar Sibarani diterima langsung oleh Ketua Tim Penjaringan Pilkada DPD Gerindra Sumut, Sugiat Santoso.

"Pertama sudah barang tentu melihatnya ibadah," kata Bakhtiar.

Bakhtiar mengaku tidak terpikir untuk maju setelah selesai menjadi Bupati Tapanuli Tengah. Namun karena adanya pertimbangan dari NasDem, ia ditugaskan mendaftar ke Gerindra.

"Saya ini hanya pemain, pelatih dan yang punya klub di Jakarta. Saya terpikir pun tidak maju Wali Kota Medan. Namun mungkin ada pertimbangan dari partai (NasDem) pusta, saya ditugaskan mendaftar ke Partai Gerindra," ujarnya.

"Sudah berapa hari saya pikirkan, sudah hampir dua minggu, namun tadi pagi kembali diingatkan hari ini mendaftar ke Partai Gerindra. Ke Partai NasDem saja saya belum daftar," sambungnya.

Sementara itu, Partai Gerindra Sumut menyebut pihaknya berpeluang mengusung Bakhtiar Sibarani maju di Pilkada Medan 2024.

"Kita diinstruksikan DPP untuk mengawal dan membereskan pendaftaran saudara kami Bang Bakhtiar Ahmad Sibarani sebagai calon wali Kota Medan dari koalisi Partai NasDem dan Partai Gerindra. Persoalan partai lain yang akan mendukung prosesnya lebih lanjut," kata Sugiat Santoso.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini