Pria di Samosir Tewas Ditusuk Tetangga Usai Cekcok di Warung Tuak

Melihat itu, pelaku lalu mengambil sebilah pisau dari dalam warung dan mengikuti korban.

Suhardiman
Rabu, 22 Januari 2025 | 16:14 WIB
Pria di Samosir Tewas Ditusuk Tetangga Usai Cekcok di Warung Tuak
Polisi mengevakuasi jenazah korban. [dok Polres Samosir]

SuaraSumut.id - Pria bernama Ronal Triwanito Sitinjak (35) tewas ditikam tetangganya, Dimhot Sitinjak (45). Peristiwa terjadi di Desa Janji Raja Kecamatan Sitio Tio Kabupaten Samosir, Sumatera Utara (Sumut).

Kasi Humas Polres Samosir Bripka Vandu P Marpaung mengatakan peristiwa bermula saat keduanya terlibat cekcok di warung tuak, pada Selasa 21 Januari 2025 malam.

Tidak lama kemudian, korban keluar dari dalam warung tuak tersebut. Melihat itu, pelaku lalu mengambil sebilah pisau dari dalam warung dan mengikuti korban.

"Di pertengahan jalan terlapor langsung melakukan penusukan terhadap tubuh korban, tepatnya di bagian dada sebelah kiri korban," katanya Rabu (22/1/2025).

Setelah menusuk korban, pelaku kembali ke warung tuak untuk mengembalikan pisau tersebut. Sedangkan korban pergi menyelamatkan diri ke rumah warga yang tidak jauh dari lokasi.

Korban meminta tolong sambil menggedor-gedor rumah. Namun malang nyawa korban tidak tertolong. Polisi yang menerima kemudian turun ke lokasi kejaian dan melakukan olah TKP serta menangkap pelaku.

"Pelaku beserta barang bukti sebilah pisau sudah diamankan. Pelaku juga sudah dilakukan penahanan," katanya.

Kontributor : M. Aribowo

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini