Panduan Lengkap Daftar Akun SNPMB 2026 dan Ketentuan Terbaru untuk Gap Year

Sistem SNPMB tahun ini tidak melakukan reset akun secara menyeluruh seperti pada beberapa tahun sebelumnya.

Suhardiman
Selasa, 13 Januari 2026 | 11:28 WIB
Panduan Lengkap Daftar Akun SNPMB 2026 dan Ketentuan Terbaru untuk Gap Year
Ilustrasi SNPMB 2026. (Pixabay)
Baca 10 detik
  • Pendaftaran akun SNPMB 2026 dibuka 12 Januari 2026; peserta gap year tidak wajib membuat akun baru.
  • Peserta wajib membuat akun baru hanya jika siswa kelas 12 atau belum pernah mendaftar SNPMB sebelumnya.
  • Jadwal registrasi akun SNPMB untuk SNBP berlangsung hingga 18 Februari 2026 dan SNBT hingga 7 April 2026.

- Registrasi Akun SNPMB untuk SNBP: 12 Januari-18 Februari 2026

- Registrasi Akun SNPMB untuk SNBT: 12 Januari-7 April 2026

Seluruh proses registrasi dibuka dan ditutup pukul 15.00 WIB sesuai tanggal yang ditentukan.

Panduan Membuat Akun SNPMB Baru (Siswa Kelas 12)

Bagi peserta yang wajib melakukan registrasi akun baru, ikuti langkah-langkah berikut:

  • Akses laman resmi https://portal.snpmb.id/
  • Pilih menu “Daftar” pada kolom Siswa
  • Masukkan NISN, NPSN, dan tanggal lahir dengan benar
  • Klik “Selanjutnya”
  • Isi email aktif dan buat password
  • Klik “Submit”
  • Buka email dan lakukan verifikasi akun
  • Setelah aktif, login kembali ke Portal SNPMB
  • Pastikan email yang digunakan aktif dan mudah diakses karena akan digunakan hingga seluruh rangkaian seleksi selesai.

Tahap Verifikasi Data dan Simpan Permanen

Setelah akun berhasil dibuat atau diakses kembali, peserta wajib melakukan verifikasi dan validasi data (verval) sebagai tahap krusial selanjutnya.

Langkah-langkahnya:

  • Login ke https://verval-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
  • Periksa seluruh data diri dengan teliti
  • Jika ada kesalahan, hubungi pihak sekolah untuk perbaikan
  • Unggah pas foto terbaru sesuai ketentuan
  • Lakukan penyesuaian foto
  • Konfirmasi data dan centang pernyataan
  • Klik “Simpan Permanen”
  • Unduh dan simpan Bukti Permanen

Catatan penting: Data yang sudah disimpan permanen tidak dapat diubah kembali, jadi pastikan semuanya benar sebelum mengonfirmasi.

Rangkuman Jadwal SNBP dan SNBT 2026

Sebagai panduan umum, berikut linimasa utama SNPMB 2026:

Jadwal SNBP 2026

  • Pengumuman Kuota Sekolah: 29 Desember 2025
  • Masa Sanggah: 29 Desember 2025–15 Januari 2026
  • Registrasi Akun SNPMB Sekolah: 5–26 Januari 2026
  • Pengisian PDSS: 5 Januari–2 Februari 2026
  • Pendaftaran SNBP: 3–18 Februari 2026
  • Pengumuman Hasil: 31 Maret 2026

Jadwal UTBK-SNBT 2026

  • Pendaftaran UTBK-SNBT: 25 Maret–7 April 2026
  • Pelaksanaan UTBK: 21–30 April 2026
  • Pengumuman Hasil: 25 Mei 2026
  • Unduh Sertifikat UTBK: 2 Juni–31 Juli 2026

Dengan memahami alur dan jadwal SNPMB 2026 sejak awal, peserta dapat mempersiapkan diri dengan lebih matang dan terhindar dari kesalahan teknis.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini