SuaraSumut.id - Warga Surantih, Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat digegerkan dengan penemuan tujuh bangkai kambing pada Sabtu (11/7/2020). Warga setempat menduga hewan ternak milik salah seorang warga tersebut mati lantaran diterkam binatang buas.
Dugaan ini diperkuat dengan banyaknya luka bekas cakaran dan gigitan pada ketujuh kambing tersebut, masyarakat setempat menduga hal itu sebagai serangan Harimau Sumatera.
Melansir dari Padangkita.com --jaringan Suara.com, Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Resort Padang Pariaman Andrik menyampaikan, saat ini pihaknya belum bisa memastikan hewan buas apa yang membunuh tujuh kambing yang berada di dalam kandang tersebut.
“Belum, belum bisa kita pastikan. Tim sedang indentifikasi di lapangan. Nanti kita kabari,” ujar Andrik saat dihubungi Padangkita.com, pada Sabtu (11/7/2020) malam.
Kekinian, meski pihak yang berwajib belum bisa memastikan penyebab dari matinya tujuh kambing milik warga tersebut. Namun, kabar ini telah tersebar dan viral di media sosial.
Tersebarnya kabar ini membuat spekulasi di tengah masyarakat bahwa hewan ternak tersebut mati karena diserang oleh harimau Sumatera.
“Assalamualaikum Sanak, dulu di Padang Paru jo Gantiang, kini Harimau tu alah tibo lo di Surantih Lubuk Alung, lah mati lo kambiang 7 ikua dek nyo,” tulis akun media sosial atas nama Ajib Pratama yang dilengkapi dengan sejumlah foto.
Berita Terkait
-
Viral Perempuan Pamer Jadi Pelakor di Tiktok, Netizen: Kok Bangga?
-
Viral Hape Meledak Gara-gara Disimpan di Jok Motor
-
Viral Video Cewek Terlalu Asyik Main Tiktok, Malah Disindir Kerasukan
-
Detik-detik Takmir Masjid Serang Maling Kotak Amal, Aksinya Viral
-
Tertib di Tengah Pandemi Covid-19, Lucunya Gaya Anjing Pakai Masker
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut