
SuaraSumut.id - Pendakwah kondang Ustaz Abdul Somad atau karib disapa UAS merasa bahagia lantaran kanal YouTube miliknya kekinian memiliki 1 juta subcsriber.
UAS menilai capaian ini tak lepas dari dukungan berbagai pihak. Hal itu disampaikannya melalui unggahan di akun Istagram pribadinya, @ustadzabdulsomad_official, Senin (13/7/2020).
"Channel Ustadz Abdul Somad Official ini dibuat 25 Juni 2019. Hari ini 13 Juli 2020 jumlah subscriber genap 1 juta," tulis UAS seperti dikutip Suara.com, Selasa (14/7).
Pria kelahiran Silo Lama, Sumatera Utara ini mengaku awalnya tidak memiliki target khusus saat membuat kanal YouTube. Ia hanya ingin menjadikan YouTube sebagai media dakwah bagi umat.
Baca Juga: Viral Maling Masjid terekam CCTV, Warganet: Tega!
"Hanya untuk menyebarkan da'wah melalui media sosial dan memberikan informasi berimbang, agar tontotan menjadi tuntunan," imbuhnya.
Atas prestasi yang didapat, UAS lantas menyampaikan terima kasih kepada sejumlah pihak termasuk para kelompok pembenci alias haters yang kerap memberikan komentar sinis kepadanya.
"Terimakasih tak terhingga buat jamaah, team media, sahabat, lovers dan hatters. Semoga kita semua selalu dalam rahmat dan ridho Allah," jelas UAS.
Tak cukup sampai di situ, lebih lanjut, mantan dosen UIN Suska Riau tersebut juga mengaku seluruh pendapatan dari YouTube-nya akan dibagikan kepada orang uang membutuhkan.
"Semua hasil channel ini sejak dibuat hingga hari ini dibelikan sembako yang dibagikan setiap bulan melalui Yayasan Waqaf Hajjah Rohana Berbagi yang dibagikan kepada dhu'afa setiap awal bulan," ujar UAS memungkasi.
Baca Juga: Masuk Dalam Tim Gugus Tugas, 3 Pejabat Ternate Positif Covid-19
Tak pelak, unggahan tersebut menyita perhatian warganet yang memberikan dukungan kepada UAS. Sejak dibagikan telah mendapat lebih dari 56 ribu likes.
"Masya Allah TabarakAllah ustadz sukses selalu dan berkah Aamiin," @yunii.ad***.
"Alhamdulillah ustad senang melihat sudah 1jt subscriber , semoga subscriber petir pindah ke ustad somad, biar semua mengaji Hadis dan Fiqih bersama ustad, bermanfaat dunia dan akhirat," timpal mhad***.
Berita Terkait
-
Dedi Mulyadi Kaget Lihat Asap Hitam Pekat dari Pabrik : Seperti Masa Depan Kita
-
Baim Wong 3 Kali Jatuhkan Talak Cerai ke Paula Verhoeven, Apa Masih Bisa Rujuk?
-
5 Kuliner Tapanuli yang Bikin Nagih, Bisa jadi Pilihan Wisatawan saat Liburan
-
Bidan Jadi Sopir Ambulans: Kisah Heroik di Dairi Akibat Efisiensi Anggaran!
-
Golkar Bicara Kemungkinan Beri Sanksi ke Anggota DPRD Sumut yang Diduga Cekik Pramugari
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Hari Hancurnya Real Madrid: Kalah di Final, 3 Kartu Merah dan Ancaman Sanksi Berat
-
Tidak Ada Pemutihan Pajak di Jakarta! Gubernur Pramono Anung Ungkap Alasannya
-
Nekat Bawa Miras di Konser Iwan Fals, Puluhan Penonton Diciduk Polisi
-
5 Sabun Cuci Muka untuk Kulit Kering, Recommended Teregistrasi BPOM
-
Indonesia Getol Negosiasi Bareng AS, Hubungan dengan China Terancam?
Terkini
-
Tas dan Serpihan Mobil Terjun ke Sungai Pakpak Bharat Sumut Ditemukan
-
Bobby Nasution Ganti Pola Pemberian Bantuan untuk Rumah Ibadah
-
Lindungi Pekerja Migran, Abdul Kadir-Bobby Nasution akan Dirikan Sekolah Vokasi di Sumut
-
Pria di Labusel Cabuli 3 Remaja, 1 Korban Hamil
-
Penembak Remaja hingga Tewas Saat Tawuran di Medan Serahkan Diri ke Polisi