SuaraSumut.id - Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Bobby Nasution akan mengganti pola atau metode pemberian bantuan untuk rumah ibadah.
Selama ini, kata Bobby, bantuan diberikan hanya untuk pembangunan fisik saja. Namun ke depan, akan ada anggaran untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia pengurus masjid.
Hal ini disampaikan oleh Bobby Nasution saat menghadiri Halalbihalal DPD Partai Gerindra Sumut di Regale International Convention Center, Jalan H Adam Malik Medan, Sabtu (26/4/2025).
"Bantuan rumah ibadah akan kita ganti sedikit metodenya. Selama ini full untuk fisik dan angkanya bervariasi. Nanti kita buat minimal Rp 200 juta, tapi tidak untuk fisik semua, 60 persen fisik dan 40 persen untuk kesejahteraan pemberdayaan masjid," kata Bobby dalam keterangannya.
Dituangkan dalam Pergub Sumut
Suami Kahiyang Ayu ini juga menyampaikan, bantuan rumah ibadah yang diberikan nantinya juga diperuntukkan bagi pengurus rumah ibadah.
Seperti rumah ibadah masjid, maka para pengurus masjid seperti imam, guru mengaji, muazin, harus mendapatkan gaji sesuai upah minimum provinsi.
Bobby menyebut perubahan skema ini akan diperkuat dengan peraturan gubernur (Pergub). Oleh karena itu, Bobby meminta dukungan seluruh kader Gerindra untuk menyukseskan program tersebut.
"Bantuan yang diberikan hendaknya bisa memenuhi dalam setahun. Nanti kita akan buat Pergub-nya. Kita mohon support semua kader Partai Gerindra dalam menciptakan kesejahteraan masyarakat di Sumut," ucap Bobby Nasution.
Sinkronisasi Program Daerah dan Pusat
Selain itu, Bobby juga mengajak seluruh kepala daerah yang hadir pada acara itu untuk mendukung program Pemprov Sumut yang berkesinambungan dengan program Presiden RI Prabowo Subianto.
Diharapkan, kolaborasi antara Pemerintah Pusat, Pemprov Sumut, dan pemerintah daerah dapat terlaksana, sehingga seluruh programnya dapat dilaksanakan di wilayah masing-masing.
"Atas nama Pemprov Sumut kami mohon support dan doanya, sehingga program Pemprov Sumut bisa berjalan dengan baik, sesuai apa yang dicita-citatakan Bapak Presiden, wong cilik bisa gemuyuh," ujar Bobby.
"Yang saya selalu sampaikan, pesan dari Presiden, orang kecil, orang miskin perutnya harus kenyang, orang miskin dompetnya harus tebal. Inilah yang harus kita jadikan acuan melalui program-program yang telah diluncurkan," sambung Bobby.
Pada kesempatan itu, menantu Presiden ke-7 Joko Widodo atau Jokowi ini juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama memusuhi dan memerangi narkoba di Sumut.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Gerindra Sumut Ade Jona Prasetyo mengatakan Partai Gerindra Sumut harus hadir di tengah-tengah masyarakat.
Tag
Berita Terkait
-
Terpopuler: Koleksi Kendaraan Raja Juli Disorot, Mobil Bobby Nasution Terbakar?
-
Hyundai Ioniq 5 N Diduga Milik Bobby Nasution Hangus Terbakar saat Sedang Terparkir
-
Prabowo Agenda Panen Raya di Karawang, Zulhas dan Bobby Naik Motor
-
Pemerintah Pusat Puji Gerak Cepat Gubernur Bobby Nasution Bangun Huntap Korban Bencana
-
Gerindra Dukung Pilkada Balik ke DPRD: Anggaran Rp37 Triliun Lebih Baik Buat Kesejahteraan Rakyat!
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Rumah Korban Banjir Pidie Jaya Masih Tertimbun Lumpur, Ini Harapan Warga
-
Korban Meninggal Bencana Sumut Tembus 374 Orang, Terbanyak di Tapanuli Tengah!
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap
-
Daftar Desa dan Dusun di Aceh yang Hilang Akibat Bencana