SuaraSumut.id - Detik-detik bos pelayaran ditembak mati terungkap dalam video CCTV yang diungkap polisi. Aksi penembakan terhadap bos perusahaan pelayaran berinisial S (51), di Ruko Gading Square, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (13/8/2020) siang sempat terekam jelas di rekaman CCTV.
Korban ditembak dengan jarak dekat dan dari arah belakang. Rekaman CCTV tersebut beredar luas di media sosial khususnya akun instagram milik @kontributorjakarta.
Terlihat dalam rekaman CCTV pelaku menggunakan pakaian serba hitam lengkap dengan masker dan topi.
Ia tiba-tiba menghampiri korban yang sedang asyik jalan kaki sambil melakukan komunikasi dengan ponselnya.
Kemudian pelaku berjalan ke arah bekalang korban lalu mengeluarkan senjata api dan menembak bos pelayaran itu dari belakang.
Pada tembakan pertama, terlihat korban masih bisa berdiri dan mencoba melarikan diri untuk menghindar dari tembakan selanjutnya.
Namun pelaku ternyata terus mengejar dan memberondong tembakan ke tubuh korban terkapar di tempat.
Pelaku pun terekam melarikan diri usai memberondong tembakan ke tubuh bos pelayaran tersebut. Terlihat satu orang merupakan pekerja di ruko tersebut menengok keluar.
Hanya saja, ia tak terlihat mencoba melerai dan hanya bisa menyaksikan korban menjadi bulan-bulanan pelaku.
Baca Juga: Fakta Baru Pengasuh Tega Cabuli Bayi 8 Bulan sambil VSC Suami di Padang
Adapun berdasarkan keterangan warga di sekitar, pelaku penembakan itu kabur dengan melompat pagar ruko. Satu orang lainnya tampak sudah menunggu dengan sepeda motor berpakaian layaknya sopir ojek online.
"Jadi memang di sana ada yang nunggu bawa motor pakai jaket warna hijau kayak ojol," kata salah satu warga yang ditemui Suara.com di lokasi pada Jumat (14/8/2020).
Sebelumnya, seorang pria tewas ditembak oleh pelaku misterius di Rumah Toko (Ruko) Royal Gading Square, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (13/8/2020) siang.
Berita Terkait
-
Curanmor Berujung Penembakan di Palmerah Terungkap, Tiga Pelaku Dibekuk di Jakarta hingga Cimahi
-
4 Personel Brimob Diamankan Usai Insiden Penembakan di Tambang Ilegal Bombana
-
12 Orang Tewas dalam Penembakan Massal Saat Perayaan Hanukkah di Australia
-
Perayaan Hanukkah Berdarah di Bondi Beach: 9 Tewas, Diduga Target Komunitas Yahudi?
-
Horor di Bondi Beach: Penembakan Brutal di Pantai Ikonik Australia, 9 Orang Tewas
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
225 Destinasi Wisata di Aceh Rusak Akibat Bencana
-
Jangan Anggap Sepele Ban Motor! Ini Alasan Harus Ganti Ban Sebelum Liburan Isra Miraj
-
Diskon Tiket Kereta 10 Persen Buat Alumni-Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi, Ini Cara Daftarnya
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat