SuaraSumut.id - Tim gabungan yang terdiri dari personel Manggala Agni dan TNI dalam satuan tugas penanggulangan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) Riau pada Senin (17/8/2020) melaksanakan upacara peringatan HUT ke-75 RI di lokasi kebakaran.
Mereka sudah dua hari berjuang demi memadamkan api dalam kebakaran hutan di daerah tersebut. Meski seragam dalam keadaan kotor dan basah karena keringat, tidak menjadi halangan bagi mereka untuk tetap meluangkan waktu sejenak menghormati sang saka merah putih.
Sebuah kayu dengan ukuran cukup panjang dijadikan tiang bendera agar merah putih berkibar. Dua hari berjibaku dengan api tidak membuat mereka lupa akan hari merdeka. Aroma dari sisa kebakaran di pinggiran kota Pekanbaru itu juga tidak menjadi halangan.
Kepala Manggala Agni Daerah Operasi Pekanbaru Edwin Putra mengatakan, jajarannya telah dua hari melaksanakan pemadaman titik api di Kelurahan Air Hitam, Kecamatan Payung Sekaki, Kota Pekanbaru. Kurang lebih ada satu setengah hektare lahan semak belukar di lokasi itu terbakar sejak Minggu (16/8/2020) kemarin.
"Jadi tadi pagi sebelum upacara teman-teman kita ini telah berjibaku memadamkan api. Kemudian saat tepat detik-detik proklamasi, pemadaman dihentikan sebentar untuk upacara sederhana," katanya, melansir riau Online (jaringan Suara.com).
Usai upacara, Edwin mengatakan para anggota tim kembali mengangkat selang dan menyalakan mesin-mesin penyedot air untuk kembali melakukan upaya pemadaman.
"Alhamdulillah kondisi titik api di sana sudah berhasil dikendalikan. Hanya saja masih menyisakan asap dan kita terus lakukan pendinginan," tuturnya.
Upacara bendera di lokasi Karhutla sering dilaksanakan saat para anggota Satgas Karhutla di Riau sedang menjalankan tugas mereka dalam beberapa tahun terakhir. Penyebabnya, Karhutla sesi ke II di Riau kerap terjadi di lima bulan terakhir semester dua.
Baca Juga: HUT Republik Indonesia ke-75, 8 Desa di Riau Teraliri Listrik
Berita Terkait
-
Hormati Detik-detik Proklamasi, Warga Pekanbaru Berhenti Aktivitas Sejenak
-
Culik dan Sekap Korban karena Utang Piutang, 5 Pelaku Diamankan Polisi
-
Penikam Imam Masjid di Pekanbaru Alami Gangguan Jiwa Berat
-
Terungkap, Fakta Baru Kasus Penikaman Imam Masjid di Pekanbaru
-
Polisi Usut Penyebab Kebakaran Gedung Telkom Pekanbaru
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
4 Cara Memilih Outfit yang Tepat Sesuai Warna Kulit
-
18 Sekolah Terdampak Bencana di Aceh Belajar di Tenda
-
Telkomsel Pulihkan Jaringan di Desa Pulo Gelime Aceh
-
Pengusaha Nasi Kuning Setubuhi Pekerja Wanita, Diancam Tak Digaji dan Dipaksa Tetap Kerja 15 Tahun
-
3 Pilihan Motor Matic yang Siap Hadapi Banjir