SuaraSumut.id - Kasus virus corona di Padang, Sumatera Barat terus bertambah. Terkini, seorang wartawan terkonfirmasi positif Covid-19.
Laki-laki berinisial F tersebut saat ini menjalani karantina. Kabar tersebut telah dibenarkan oleh Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal.
"Ya, benar. F, seorang wartawan positif Covid-19," ujarnya kepada Padangkita.com--jaringan Suara.com, Sabtu (22/8/2020).
Dari informasi yang beredar, F terkonfirmasi positif Covid-19 setelah menjalani tes swab di Puskesmas Andalas, Kota Padang, Jumat (21/8).
Jasman mengatakan setelah dinyatakan positif Covid-19, jurnalis tersebut akan menjalani isolasi mandiri di BPSDM Sumbar untuk beberapa waktu ke depan.
Lebih lanjut, Jasman mengimbau agar orang yang pernah menjalin kontak sekitar 14 hari belakangan dengan F untuk segera tes swab.
"F ini kan orang lapangan. Bagi yang pernah kontak, diminta untuk tes swab. Kita fasilitasi gratis," ujarnya.
Sementara itu, saat dihubungi secara terpisah, F membenarkan kalau dirinya positif Covid-19.
"Saat ini sedang menunggu jemputan dari tenaga medis untuk menuju tempat karantina," ungkapnya, Sabtu pagi.
Baca Juga: Detik-detik Angin Puting Beliung Terjang Bengkong, Warga Panik
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan