SuaraSumut.id - Seorang pria diamankan warga setelah tepergok melakukan pencurian di kompleks perumahan Siteba, Kelurahan Gadang, Kecamatan Nanggalo, Kota Padang.
Dia diduga merupakan spesialis pencuri pakaian dalam wanita yang sudah lama beraksi.
Dikutip dari Padangkita.com--jaringan Suara.com, seorang warga setempat yakni Junaidi (35) menerangkan pelaku ditangkap saat melancarkan aksinya di salah satu rumah, Jumat (21/8/2020)
Kala itu, pelaku yang tidak diketahui identitasnya diduga dalam kondisi mabuk.
"Pelaku ditangkap sekitar jam 03.00 WIB. Saat ditangkap warga mulutnya bau minuman," ujarnya.
Saksi juga menjelaskan bahwa pelaku beraksi seorang diri dengan mengendarai sepeda motor.
Setelah berhasil menangkapnya, warga kemudian menggeledah sepada motor pelaku dan menemukan sejumlah pakaian dalam wanita di dalam jok.
"Kita periksa isi di dalam jok motornya terdapat sejumlah pakaian dalam wanita," sambungnya.
Tak pelak temuan itu menyulut emosi warga hingga mereka sempat menghajar pelaku.
Baca Juga: Gempa Bumi Magnitudo 6,9 di Laut Banda, Terasa Hingga Denpasar
Namun saat ditanya oleh warga, pelaku mengaku baru pertama kali melakukan aksi pencurian pakaian dalam.
Warga yang geram lantas menggiring pelaku ke Polsek Nanggalo untuk proses hukum lebih lanjut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Telkomsel Perkuat Konektivitas Huntara Aceh Tamiang melalui Kolaborasi Telkom Group dan Danantara
-
Bupati Copot Lurah-Kades Sampaikan Terima Kasih ke Bakhtiar, Rahmansyah: Gubsu Harus Beri Peringatan
-
Ribuan ASN Pemerintah Aceh Dikerahkan Bersihkan Sekolah Pascabencana
-
Perdana di 2026, Polda Sumut Gagalkan Penyelundupan 5 Kg Sabu Antar Provinsi di Langkat
-
Bantuan ke Sikundo Aceh Barat Dikirim Pakai Helikopter Gegara Jalan Masih Terputus