SuaraSumut.id - Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Tebing Tinggi menangkap tiga orang diduga pengedar narkoba jaringan lapas Provinsi Riau.
Dari ketiganya disita barang bukti 101 butir pil ekstasi dan 5 paket klip bening berisi sabu.
"Narkoba diperoleh tersangka dari D yang berada di lapas Provinsi Riau. Ini merupakan jaringan antar provinsi yang dikendalikan dari lapas," kata Kepala BNNK Tebing Tinggi AKBP Faduhusi Zendrato dilansir dari Antara, Rabu (30/9/2020).
Penangkapan berawal dari laporan diduga adanya peredaran gelap narkoba di Dusun IV Desa Kuta Baru, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara.
Pada Senin (7/9/2020), petugas melakukan penyelidikan dan melihat SR (34) sedang menggali tanah. Ia lalu masuk kesalah satu ruangan di rumah DP.
"Petugas lalu melakukan penggerebekan. Saat dilakukan penggeledahan tidak ditemukan barang bukti narkoba," ujarnya.
Petugas melakukan pemeriksaan di lokasi SR menggali tanah. Di sana petugas menemukan barang bukti 101 butir pil ekstasi dan 5 bungkus sabu.
"Narkoba itu ditanam dalam satu tempat. Jumlah dan keaslian narkoba masih dalam pengujian di laboratorium Polda Sumut," cetusnya.
Kepada petugas pelaku mengaku, dari 101 butir pil ekstasi 60 diantaranya di dapat dari seorang wanita berinisial SH (23) warga Sergai.
Baca Juga: Selundupkan 301 Kilogram Ganja Dari Aceh, AS Diamankan di Warung Kopi
Petugas melakukan pengembangan dan menangkap SH di salah satu warung pada Kamis (10/9/2020).
Petugas juga menyita 3 buah skop sabu dari pipet, 1 buah kaca pirex, 1 unit timbangan elektrik, puluhan plastik bening, uang tunai Rp.3,7 juta dan 3 unit handphone.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Korban Banjir Pidie Jaya Masih Bertahan di Tenda Pengungsian, Huntara Tak Kunjung Jelas
-
BMKG Peringatkan Gelombang Laut Tinggi di Sumut hingga 2,5 Meter, Nelayan Diminta Waspada
-
Anggota Brimob Polda Aceh yang Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Kini Dipecat
-
Anggota Brimob Polda Aceh Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Usai Desersi
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional