SuaraSumut.id - Pelaku pemerkosa dan pembunuh bocah sembilan tahun di Kecamatan Birem Bayeun Kabupaten Aceh Timur, Provinsi Aceh diringkus polisi.
Pria lajang bernama Sam (40) ditangkap aparat pada Minggu (11/10/2020) sekira pukul 09.00 WIB saat bersembunyi di lokasi yang tak jadi dari kawasan permukiman warga Alue Gadeng.
Sam sendiri merupakan residivis dalam kasus serupa. Akibat perbuatannya, dia menjalani hukuman penjara hingga 18 tahun di Lapas Tanjung Gusta.
Sam kemudian dibebaskan sekitar empat bulan lalu karena mendapatkan asimilasi Covid-19.
Baca Juga: Bocah 9 Tahun Dirudapaksa dan Dibunuh Saat Tolong Ibunya yang Mau Diperkosa
Dari informasi yang dihimpun, Sam mendatangi rumah korban di pedalaman dan letaknya berjauhan dari lokasi rumah warga lainnya pada Jumat (9/10/2020) malam.
Korban sempat berteriak dan minta tolong, namun karena lokasi rumah jauh, teriakan korban DN (28) tidak didengar warga lainnya. Anak korban R yang berusia sembilan tahun, berusaha menolong ibunya yang diperkosa pelaku.
Namun nahas, pelaku tanpa rasa belas kasihan malah menebas R hingga berlumuran darah dan meninggal dunia.
Tak hanya itu, kabar yang beredar juga menyebut, pelaku memasukkan korban R ke dalam karung goni. Kemudian dibawa jauh dari rumah bersama sang ibu dan diperkosa sebelum akhirnya melarikan diri.
Kapolsek Birem Bayeun Iptu Eko Hadianto membenarkan penangkapan terhadap Sam, saat dikonfirmasi Modusaceh.co-jaringan Suara.com pada Minggu (11/10/2020).
Baca Juga: Sungguh Biadab! Ibu di Aceh Timur Diperkosa, Anaknya Dibacok Hingga Tewas
"Iya benar pelaku sudah tertangkap, dan saat ini kami masih terus melakukan pencarian terhadap korban pembunuhan," katanya.
Meski begitu, polisi masih mendalami dan menyelidiki lebih jauh terkait kasus pembunuhan ini. Sedangkan, korban pembunuhan yang sempat dibawa pelaku, hingga kini masih dicari Polisi, TNI, Tim Sar/BPBD, dibantu masyarakat setempat.
Berita Terkait
-
Ini Kata Departemen Kehakiman Filipina soal Ancaman Wapres Duterte ke Presiden Marcos
-
Wakil Presiden Duterte Dipanggil Pihak Berwajib Terkait Ancaman Pembunuhan Presiden Marcos!
-
Reaksi Presiden Filipina Marcos Soal Ancaman Pembunuhan
-
Calvin Verdonk Melengos ketika Ayahnya yang Dari Aceh Dibahas, Ada Apa?
-
Bukan Saling Serang di Acara Debat, 2 Kandidat Pilkada Ini Malah Saling Dukung karena Saudara: Kalah-Menang Dapat Jatah
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Momen Bobby Nasution Ziarah ke Makam Ayah Jelang Pencoblosan Pilgub Sumut 2024
-
Polisi Dilarang Bawa Senjata Api Saat Jaga TPS Pilkada Sumut 2024
-
Ibu di Medan Polisikan Anak Kandung karena Sering Diancam Parang, Pelaku Ditangkap
-
Tim Edy-Hasan Datangi Majelis Wali Amanat USU, Desak Periksa Rektor Muryanto Diduga Cawe-cawe
-
Manfaat Laptop AI Tipis ASUS Zenbook S 14 OLED