SuaraSumut.id - Polisi mengungkap motif penusukan terhadap ustaz Muhamad Zaid Maulana (36) saat mengisi ceramah peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Aceh Tenggara.
Polisi menyebut tersangka MA (37) melakukan aksinya diduga karena sakit hati.
"Berdasarkan keterangan saksi-saksi termasuk korban, aksi pembacokan ini terjadi diduga kuat sakit hati," kata Kasat Reskrim Polres Aceh Tenggara, AKP Suparwanto dilansir dari Antara, Senin (9/11/2020).
Ia mengatakan, tersangka diduga diduga tersinggung dengan materi ceramah yang disampaikan korban.
Baca Juga: Profil Alyssa Spischak, Anak Sambung Ustaz Derry Sulaiman
Pelaku lalu mendatangi masjid tempat berlangsungnya ceramah. Penyerangan berlangsung sekitar 10 menit saat korban menyampaikan ceramah.
"Kita masih terus berupaya meminta keterangan tersangka untuk mendapatkan fakta terbaru dalam perkara ini," pungkasnya.
Diberitakan, peristiwa penusukan korban terjadi Desa Kandang Mbelang Mandiri Kecamatan Lawe Bulan, Kamis (29/10/20) malam.
Awalnya ustadz sedang menyampaikan ceramah pada peringatan Maulid Nabi Muhammad. Sekira pukul 21.30 WIB, pelaku masuk melalui jendela.
Pelaku berusaha menikam korban, namun korban menghindar. Pisau hanya mengenai leher dan jari kelingking korban.
Baca Juga: Profil Ustaz Derry Sulaiman, Personel Band yang Hijrah Jadi Pendakwah
Pelaku kemudian melarikan diri ke rumahnya yang tak jauh dari masjid tersebut.
Para jamaaah yang melihat membawa korban ke rumah sakit untuk mendapat pertolongan.
Polisi yang mendapat laporan turun ke lokasi dan menangkap MA. Selanjutnya, pelaku berikut barang bukti diboyong ke kantor polisi guna pemeriksaan lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Calvin Verdonk Melengos ketika Ayahnya yang Dari Aceh Dibahas, Ada Apa?
-
Bukan Saling Serang di Acara Debat, 2 Kandidat Pilkada Ini Malah Saling Dukung karena Saudara: Kalah-Menang Dapat Jatah
-
Ujaran Kebencian Selama Pilkada Serentak Lebih Banyak Dibandingkan Saat Pilpres, Ada Faktor Kesengajaan?
-
Hasil Penelitian Universitas Monash Australia: Pilkada Aceh Paling Banyak Ujaran Kebencian, Sumbar Terendah
-
Gegara Mikrofon, Debat Ketiga Pilgub Aceh Ricuh, Pendukung Paslon Ribut Naik ke Panggung
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Momen Pilkada, Harga Emas Antam Langsung Melonjak
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
Terkini
-
Momen Bobby Nasution Ziarah ke Makam Ayah Jelang Pencoblosan Pilgub Sumut 2024
-
Polisi Dilarang Bawa Senjata Api Saat Jaga TPS Pilkada Sumut 2024
-
Ibu di Medan Polisikan Anak Kandung karena Sering Diancam Parang, Pelaku Ditangkap
-
Tim Edy-Hasan Datangi Majelis Wali Amanat USU, Desak Periksa Rektor Muryanto Diduga Cawe-cawe
-
Manfaat Laptop AI Tipis ASUS Zenbook S 14 OLED