SuaraSumut.id - Peristiwa tanah longsor terjadi di sekitar Jembatan Bah Hilang Jalan Besar Siantar - Parapat Km 12 Kelurahan Tiga Balata Kabupaten Simalungun Provinsi Sumatera Utara.
Akibat kejadian itu arus lalu lintas di lokasi tersebut sempat mengalami kemacetan.
Kapolres Simalungun AKBP Agus Waluyo saat dihubungi dari Medan, Sabtu (21/11/2020), mengatakan longsor tersebut akibat sungai yang berada di bawah jembatan meluap sehingga mengikis tanah di sekitarnya.
Kapolres menyebutkan, tanah longsor itu terjadi Jumat (20/11/2020) sekira pukul 22.00 WIB.
Saat ini kondisi air sudah mulai surut, dan petugas kepolisian terus mengatur kelancaran arus lalu lintas di lokasi tersebut.
"Untuk mengurangi kemacetan di jalan yang rusak, petugas melakukan upaya satu jalur dan sudah dapat dilalui mobil maupun sepeda motor dengan sistem buka-tutup dari arah Pematang Siantar maupun arah Parapat," ujarnya.
Masyarakat diminta agar tetap waspada dalam berkendaraan dan patuhi rambu-rambu lalu lintas. Dalam peristiwa tersebut tidak ada yang mengalami korban jiwa maupun material. (Antara)
Berita Terkait
-
Indonesia Dilanda 2.139 Bencana di 2025: Didominasi Banjir dan Tanah Longsor
-
Catatan Bencana Alam di Indonesia 2025: Dari Erupsi Gunung Hingga Banjir Sumatra
-
Anjing Pelacak K-9 Dikerahkan Cari Korban Tertimbun Longsor di Sibolga-Padangsidimpuan
-
Prabowo Kembali Tinjau Lokasi Banjir dan Longsor di Sumatera Barat
-
Di Tengah Puing Bencana, Warga Aceh Barat Kibarkan Bendera Putih
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja